Bikin Anak Betah di Pesawat dengan 5 Cara Ini
Tak ada yang lebih menyenangkan selain berwisata bersama keluarga. Sayangnya ketika kita harus membawa anak ikut serta, dan perjalanan itu harus menggunakan transportasi pesawat, pasti orangtua harus berpikir dua kali untuk mempertimbangkannya.
Pasalnya, tak mudah bisa membuat anak betah di pesawat. Ruangan yang sempit, tempat duduk yang berdempetan dengan kursi orang lain, hingga berbagai keterbatasan lainnya yang mesti diantisipasi saat terbang. Inilah yang kerap membuat anak jadi rewel saat di pesawat.
Lima cara berikut ini bisa Anda jadikan panduan saat membawa si kecil terbang bersama Anda.
1. Membawa ransel
Ransel yang dibawa tak harus besar. Anak biasanya akan merasa senang ketika dipercaya membawa tas ransel bawaannya sendiri. Isilah tas ranselnya dengan buku-buku mewarnai, mainan, dan makanan kecil kesukaannya. Jika memungkinkan, carilah barang-barang yang tak membuat berisik, sehingga mengganggu penumpang lain.
2. Ponsel pintar
Saat ini, ponsel pintar bisa menjadi alat hiburan jinjing yang bisa membuat anak diam dan terhibur selama berjam-jam. Anda bisa mengunduh banyak aplikasi untuk anak. Juga games yang biasa mereka mainkan.
3. Pemutar DVD jinjing
Ketika Anda berada dalamera digital, Anda bisa mempertimbangkan untuk membeli pemutar DVD jinjing. Alat ini bisa digunakan untuk mengalihkan perhatian anak dengan memutarkannya film kesukaannya. Bawalah film favoritnya yang berdurasi agak panjang, sehingga anak bisa diam selama waktu yang cukup lama.
4. Kegiatan mewarnai dengan buku
Kegiatan mewarnai mungkin terasa sederhana. Namun jika anak Anda menyukai kegiatan menggambar, buku mewarnai akan menjadi cara untuk mengalihkan perhatiannya untuk beberapa lama. Pastikan Anda membawa cukup buku menggambarnya, sehingga ketika ia sudah selesai satu buku dan ingin melanjutkan yang lain, ia tak mencoret-coret benda lain.
5. Dudukkan dekat jendela pesawat
Jika cuaca cerah, Anda bisa menunjukkan berbagai macam pemandangan dari angkasa melalui jendela pesawat pada anak. Anda juga bisa bermain ilustrasi dengan mengajak anak membayangkan awan itu berbentuk seperti apa. Orangtua juga bisa mengajarkan pandangan berbeda tentang dunia saat menunjukkan jalanan, danau, laut dari atas.