Tampilan BlackBerry Paling Baru Telah Beredar
Sekarang ini, telah beredar secara resmi gambar-gambar dari tampilan smartphone terbaru milik vendor asal Kanada tersebut.
Sayangnya, dari gambar-gambar yang telah beredar secara luas, tidak ada yang baru dan revolusioner dari perangkat handset BlackBerry paling baru ini.
Jika dilihat dari desainnya, masih sama dengan ciri khas BlackBerry yang berupa papan ketik QWERTY yang simpel dan familiar seperti BlackBerry sebelumnya.
Sejumlah pengamat menyatakan, BlackBerry terbaru ini diperkirakan segera meluncur dalam acara BlackBerry World yang akan digelar mulai pertengahan pekan depan di Orlando, Amerika Serikat.
Sejatinya, perangkat BlackBerry Curve paling baru ini disebutkan memiliki layar 2,44 inci dengan resolusi QVGA.
Untuk prosesornya, menggunakan single core dan RAM 512MB sama seperti yang dimiliki oleh perangkat BlackBerry Curve 9220.
Untuk kamera, Blackberry 9320 ini menggunakan kamera 3,2 megapiksel dengan koneksi HSPA, GPS, Bluetooth, Wi-Fi, dan slot kartu microSD yang bisa digunkan untuk ekspansi memori.