Tanpa Disentuh Kacamata Google Bisa Ambil Gambar

Rabu, Mei 30, 2012 0 Comments



ilustrasi kacamata pintar dari Google
ilustrasi kacamata pintar dari Google (sumber: Daily Mail)
Sebelumnya, kacamata Google hanya dikendalikan dan bisa mengambil gambar jika disentuh oleh penggunanya

Google memamerkan teknologi fotografimobile "tanpa sentuhan" yang akan menjadi bagian dari kacamata pintarnya dalam Google+ Conference pekan lalu.

"Kami melihat kacamata sebagai sebuah evolusi dari fotografi ponsel. Menurut kami fotografi kacamata akan membuka ruang untuk gambar yang sebelumnya mustahil direkam," kata Max Braun, insinyur peranti lunak Google.

Meski belum dijelaskan bagaimana kacamata itu mengambil gambar, tetapi dari contoh yang ditampilkan Google dalam video yang diunggah di YouTube, tampaknya perangkat baru itu bisa beroperasi tanpa dikendalikan oleh tangan atau tanpa sentuhan sama sekali.

Sebelumnya, kacamata Google hanya dikendalikan dan bisa mengambil gambar jika disentuh oleh penggunanya.

Selain itu, kacamata pintar Google juga akan dilengkapi dengan lensa wide angle. Artinya kamera kacamata itu akan mempunyai sudut pandang yang sama dengan penggunanya.

Dilengkapi dengan teknologi HUD Google (heads up display), kaca mata itu bisa membuat penggunanya fokus pada banyak objek di mana pun, kapan pun, dengan memanfaatkan koneksi dengan ponsel Android atau tablet.
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.