iPad 2 PC Terbaik 2012

Jumat, Juni 15, 2012 0 Comments



iPad 2 Seharga Rp 71 Miliar
iPad 2 Seharga Rp 71 Miliar (sumber: tecca)
"Penghargaan ini diberikan kepada produk-produk ponsel dan operator terbaik selama Juni 2011 sampai dengan Mei 2012."

Produk Apple iPad 2 dinobatkan menjadi tablet PC terbaik 2012 atau The Best Tablet PC 2012 pada ajang Indonesia Cellular Award 2012.

"Penghargaan ini diberikan kepada produk-produk ponsel dan operator terbaik selama Juni 2011 sampai dengan Mei 2012," kata salah satu juri dalam ajang penghargaan Indonesia Cellular Award 2012, FX Bambang Irawan, di Jakarta, Jumat (15/6).

Seleksi penghargaan tersebut diikuti oleh 32 prinsipal ponsel yang menominasikan 65 seri ponsel serta 10 operator.

Selain iPad sejumlah merek yang memenangkan award tersebut di antaranya Smartfren Andro menjadi the best buy phone dan the best CDMA phone.

Sementara Samsung Galaxy Note menjadi the best android phone, Motorola RAZR XT910 menjadi the best design phone, HTC Sensation XE menjadi the best performance, dan Nokia Lumia 800 menjadi the best windows phone.

Sedangkan XL Axiata menjadi the best operator GSM, the best blackberry package, dan the best customer growth, serta Smartfren menjadi the best operator CDMA.

"Tahun ini panitia menetapkan kategori baru 'the best windows phone' untuk mengakomodir perkembangan pasar. Meskipun pemain dalam sistem operasi ini masih terbatas namun perkembangannya cukup menonjol dan perkembangan pasarnya juga signifikan," katanya.

Ia menambahkan, jatuh bangun merek atau perusahaan berhasil dipotret dalam penjurian di mana merek atau provider yang tahun sebelumnya dominan tergantikan dengan merek lain yang memiliki kiat baru dan inovasi.

"Sebaliknya ada juga yang sanggung mempertahankan kinerja bisnisnya dalam kondisi yang tak begitu kondusif bagi tarikan bisnis," katanya.

Dewan juri pada event itu terdiri dari Moch. S. Hendrowijono (mantan wartawan Kompas dan Staf Ahli Redaksi Tabloid Sinyal), F.X. Bambang Irawan (Editor in Chief Tabloid Sinyal), Vaksiandra Nuryadi (Editor in Chief Majalah Forsel), Djatmiko Wardoyo (praktisi pasar seluler), dan Herry Setiadi Wibowo (pengamat telekomunikasi).

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.