Pengguna Aktif Twitter Semakin Berkembang
Dalam laporan yang dirilis oleh Pew Internet and American Life Project, Twitter tidak lagi mengalami lonjakan jumlah pengguna baru di kawasan Amerika. Namun, anggka pengguna aktif yang sudah mendaftar semakin berkembang dengan pesat.
Laporan tersebut menyatakan, hampir 15 % orang dewasa di Amerika menggunakan Twitter. Angka ini tercatat sampai dengan bulan Februari 2012. Data ini juga menunjukkan terjadinya peningkatan sebesar 2 % sejak Mei 2011 lalu.
Berbagai hal dikatakan sebagai alasan banyaknya pengguna begitu gemar membuka dan memposting status mereka di Twitter.
Salah satunya adalah pengguna mobile, dimana kebanyakan pengguna tersebut selalu berada diluar dan membutuhkan informasi cepat ataupun mengetikkan status mereka secara singkat.
Twitter memang lebih memilih pengguna yang berkomitmen dibandingkan dengan membludaknya pengguna baru namun jarang memakai microblogging tersebut.
Selain itu dilaporkan pula bahwa pengguna dengan umur 18-24tahun lebih banyak menggunakannya, dimana angkanya mencapai 31%, dimana pengguna dengan umur 45-54tahun hanya berkisar di 9%.