7 Sisi Lain Shahrukh Khan Di Dunia Akting
Shahrukh Khan @ cineshout.com |
Siapa yang tidak kenal dengan aktor kawakan yang satu ini. Sejak beberapa lama, film-film Bollywood yang dibintangi Shahrukh Khan telah merajai tanah air.
Pria kelahiran 2 November 1965 ini memang memulai karir akting di usia sangat muda. Tak heran jika di usianya yang telah genap 47 tahun, banyak pengalaman akting yang telah dia dapatkan.
Faktanya, SRK memang sangat handal memainkan berbagai peran dalam film-filmnya. Buktinya, dia bisa memerankan semua karakter, baik itu penjahat, pria penuh cinta dan berbagai macam peran lainnya.
Seperti apa sisi-sisi Shahrukh dalam film-filmnya tersebut? Yuk kita ikuti jejak aktingnya berikut ini! Selamat ulang tahun ke-47, SRK! :)
1. Serial Televisi
Karir gemilang Shahrukh Khan Saat ini ternyata berawal dari serial televisi. Serial pertama yang dibintanginya adalah DIL Dariya , yang akhirnya melambungkan namanya sebagai seorang aktor berbakat.
Setelah muncul dalam serial ini, karir SRK pun semakin melejit. Dia pun sukses membintangi berbagai serial seperti Fauji , Circus dan masih banyak lagi. Tak lama kemudian, dia pun mendapat tawaran bermain di film berbahasa Inggris, WHICH Annie gives IT those ONES .
2. Penjahat
Sosok SRK memang dikenal ramah dan murah senyum. Namun di balik itu, dia juga mampu memerankan berbagai karakter penjahat. Tidak percaya? Lihat saja film-film yang pernah dibintanginya.
Dalam film-film seperti DARR, BAAZIGAR dan ANJAAM, pria ini benar-benar membuat penonton gemas dengan aksinya. Dia bahka sempat mendapat penghargaan Filmfare Best Villain Awards atas perannya diBAAZIGAR.
3. Pahlawan Romantis
Masih ingat dengan film-film India romantis seperti DIL TO PAGAL HAI, MOHABBATEIN dan KUCH-KUCH HOTA HAI? Film-film itulah yang mempopulerkan nama Shahrukh Khan di Indonesia.
Film-film romantis menjadi luar biasa karena SRK memang mampu membawakan perannya dengan baik. Masih ragu kalau dia adalah pria romantis? :)
4. Komedi
Walau namanya sudah dikenal seantero dunia, namun dia tak pernah ragu memerankan peran komedi. Lihat saja perannya dalam film RAJU BAN GAYA GENTLEMAN dan PHIR BHI DIL HAI HINDUSTANI.
Bukan peran asal-asalan tentu saja. SRK sempat mendapat penghargaan Best Performance di ajang Filmfare Critics Award atas perannya dalam filmKABHI HAAN KABHI NAA.
5. Olah Karakter dan Watak
Peran sebagai pcandu alkohol di film DEVDAS bukan peran yang mudah dilakoni. Tak heran jika dia berhasil meraih gelar Best Actor dalam ajang Filmfare Awards.
Di film KAL HO NA HO, dia juga mengulang kesuksesan dengan berperan sebagai penderita penyakit jantung. Satu lagi yang tak boleh dilupakan adalah kehebatannya kala bermain di MY NAME IS KHAN.
6. Patriotik
Sebuah film historikal berjudul ASOKA telah mengangkat nama Shahrukh Khan. Bagaimana tidak, perannya sebagai Pangeran Asoka benar-benar kuta dan menjiwai.
Selain itu masih banyak lagi peran patriotik yang lainnya. Lihat bagaimana aktingnya yang fantastis di film SWADES, MAIN HOON NA dan masih banyak lagi.
7. Superhero
Pro dan kontra mengiringi film Shahrukh Khan yang berjudul RA.ONE. Namun demikian, kemampuan aktingnya sebagai superhero memang patut diacungi jempol. Kabarnya, dia berencana membuat sekual RA.ONE. Benarkah? Tunggu saja?
Editor: Nina Kirana
Sumber :