Kunci Menaklukan Hati Perempuan: Gadget
Saatnya melupakan coklat dan bunga
Menjelang valentine, hasil studi ini tampaknya penting untuk para lelaki yang sedang jatuh cinta.
Menurut sebuah penelitian yang digelar Consumer Electronic Association (CEA), jika Anda ingin merebut hati seorang gadis di hari kasih sayang nanti Anda harus melupakan coklat atau bunga, karena perempuan dewasa ini lebih suka gadget dan perangkat-perangkat elektronik modern.
Penelitian itu menemukan bahwa ketertarikan perempuan pada teknologi telah meningkat dalam lima tahun terakhir. Kini delapan dari sepuluh perempuan menunjukan ketertarikanya terhadap produk elektronik.
Sementara 41 persen dari jumlah itu mengungkapkan mereka "sangat tertarik" dengan barang elektronik. Angka itu menunjukan peningkatan sebesar sepuluh persen ketimbang hasil studi yang sama pada tahun 2007.
Meski pengeluaran laki-laki untuk membeli alat elektronik masih lebih tinggi ketimbang perempuan, perbedaan karena faktor gender kian memudar. Rata-rata pengeluaran laki-laki untuk barang elektronik mencapai $728 atau setara dengan Rp. 6,5 juta sementara dalam periode yang sama perempuan mengeluarkan $667 atau kira-kira setara dengan Rp. 6 juta.
Sementara itu perempuan juga berperan kian penting dalam menentukan pembelian barang elektronik, yang mana enam dari sepuluh perempuan kini yang mengambil inisiatif atau terlibat dalam pembelian perangkat elektronik.
Akan tetapi perempuan cenderung emoh mengklaim kepemilikan alat elektronik di dalam rumah tangga, mereka lebih ingin menyebutkan perangkat rumah tangga yang dimiliki bersama.
Tetapi jika itu menyangkut gadget seperti ponsel, tablet, atau notebook maka perempuan akan langsung mengklaimnya sebagai milik pribadi.
"Hari Valentine yang akan datang, jalan menuju hati perempuan bisa dicapai dengan membeli alat elektronik. Perempuan kini lebih memilih alat teknologi dari pada sebelum-sebelumnya," kata Jessica Boothe, manajer bidang penelitian strategis CEA.