Berkopyah Putih, Jokowi Hadiri Pengajian Warga di Bendungan Hilir

Senin, Maret 26, 2012 0 Comments



Jakarta, Calon Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi, menghadiri pengajian warga di Bendungan Hilir, Jakarta Pusat. Jokowi mengenakan kemeja kotak-kotak andalannya disertai kopyah warna putih. 

Pantauan detikcom, Jokowi tiba di pengajian yang diselenggarakan Habib Luthfie di Musala Nurul Arafah, Gang Sepakat No 14, Bendungan Hilir, sekitar pukul 19.00 WIB. Jokowi didampingi oleh sejumlah pendukungnya.

Jokowi sempat menyalami sejumlah warga dan wartawan yang telah menunggunya. Kemudian ia langsung memiliki posisi duduk di luar, tepatnya di gang bersama dengan warga lainnya.

Ada yang menarik. Jokowi sempat menolak ketika diminta oleh panitia untuk duduk di dalam musala. Namun setelah beberapa kali dibujuk, akhirnya ia pun bersedia untuk duduk di dalam. Hingga saat ini, pengajian masih berlangsung.

Salah seorang pendukung Jokowi yang ikut mendampinginya, Iwan Piliang menuturkan, Jokowi menghadiri pengajian ini dalam rangka memenuhi undangan. Tidak ada maksud lain.

"Dia cuma memenuhi undangan dari Habib Luthfie," tuturnya.

Sedangkan, saat ditanya mengapa Jokowi sempat menolak duduk di dalam, Iwan menyebut memang seperti itulah kebiasaan Jokowi. "Memang begitu dia orangnya. Tidak suka di depan, waktu itu ada acara kesenian dia milihnya di belakang," tandasnya.

Penulis: Prins David Saut 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.