Cara Menyaksikan Mars

Sabtu, Maret 03, 2012 0 Comments



Planet Mars.
Planet Mars. (sumber: Wired)
Jarak Mars dan bumi berkisar 99,779 juta kilometer pada 5 Maret nanti.

Mars berada di titik terdekat dari bumi, 5 Maret mendatang. Ingin menyaksikan planet Mars pada saat itu? Berikut ada cara yang bisa Anda lakukan.

Untuk mencari Mars dengan mata telanjang, carilah titik berwarna oranye di langit arah Timur tak lama setelah matahari terbenam. Untuk membedakan planet dengan bintang, Anda bisa memperhatikan kalau Mars tidak berkelip. Mars akan naik ke posisi tertinggi di langit bagian Selatan pada waktu tengah malam.

Jika Anda memiliki teleskop ukuran sedang bisa melihat permukaan Mars dengan lebih baik, termasuk warna putih berbentuk topi di daerah kutubnya.

Jika Anda ingin menyaksikan live feed dari peristiwa mendekatnya Mars di Internet, coba kunjungi situsSlooh Space Camera. Situs ini sejak hari Sabtu (3/3) pukul 20.00 Pacific Standard Time atau Minggu (4/3) pukul 15.00 WIB akan mulai menayangkan peristiwa langka ini. 

Dengan jarak sejauh 62 juta mil atau 99,779 juta kilometer, peristiwa ini adalah salah satu jarak paling dekat antara bumi dengan Mars yang pernah terjadi. 

Jarak terdekat antara Mars dan Bumi selama 60 ribu tahun terakhir terjadi 2003 silam dimana jarak keduanya hanyalah 35 juta kilometer.

Catatan terdekat itu baru akan terjadi lagi 275 tahun mendatang pada tahun 2287.

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.