Pramono Yakin Mahasiswa Tetap Kritis

Senin, Maret 19, 2012 0 Comments



Pramono Anung.
Pramono Anung. (sumber: Antara/Yudhi Mahatma)
Hati nurani lebih kuat daripada usaha melunakkan dengan rayuan apapun.

Wakil Ketua DPR Pramono Anung meyakini suara kritis mahasiswa terkait  penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) takkan hanya terhenti dengan manuver  pemerintah 'mengelus' rektor dan mahasiswa dengan membawa jalan-jalan ke  luar negeri.
 
"Saya yakin suara mahasiswa itu suara intelektual rektor dan mahasiswa  tidak bisa dibungkam dengan cara apapun. Kalau ada keresahan di  masyarakat, terpanggil atau tidak, mereka itu pasti ikut serta dalam  menyuarakan aspirasi masyarakat," tegas Pramono di Gedung DPR, Jakarta,  hari ini.
 
Diinformasikan bahwa mahasiswa dan sejumlah aktivis pemuda hendak berada di China bersamaan dengan lawatan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ke negeri itu. 

Rencana kepergian tersebut mencurigakan karena dilaksanakan di tengah rencana demo besar oleh  aringan mahasiswa, buruh, dan pemuda, menolak rencana kenaikan BBM.
 
Bagi Pramono, apabila memang benar adanya rencana itu, ini menjadi sejarah gerakan mahasiswa di Indonesia. Namun dia meyakini, hati nurani akan lebih kuat daripada usaha melunakkannya dengan rayuan apapun.
 
"Mau dikelilingi ke dunia mana saja, kalau ada pesan dari masyarakat,  pasti secara langsung mahasiswa akan menyuarakan," tandas Pramono.

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.