CEO Panorama : Bali, Tujuan Utama Wisatawan Asing
Sampai saat ini, pulau Bali masih menjadi lokasi favorit untuk kalangan wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Indonesia.
Hal tersebut disampaikan oleh CEO Panorama Group, Budi Tirtawisata, saat konfrensi pers perayaan ulang tahun Panorama Group "Life Begin at 40 : Unveiling Panorama Group" di Plaza Senayan, Jakarta, kemarin (18/4).
Menurut Budi, Bali memiliki sejumlah keunggulan mulai dari pantai yang indah, pemandangan alam yang asri sampai sejumlah fasilitas pelengkap wisata lainnya yang atraktif mulai dari kafe, resto dan toko souvenir.
"Tidak boleh dilupakan juga, Bali memiliki tradisi keagamaan yang dipegang teguh masyarakat yang justru menjadi sihir pemikat wisatawan asing untuk datang lagi ke pulau dewata," tambah Budi.
Lebih lanjut Budi menyatakan, hal diatas membuat Bali tetap menjadi tujuan utama wisatawan jika dilihat dari sisi pangsa pasar. Bali sangat sulit disaingi oleh daerah lain dalam jangka waktu yang sangat lama.
"Bali dengan kedudukannya sebagai gerbang utama destinasi wisata memang tidak bisa digeser. Untuk turis yang masuk kebanyakan dari Eropa, semisal dari Perancis, Belgia, Hungaria sampai Ceko," tambahnya.
Meskipun demikian, Budi menyatakan, pihak Panorama Group akan berusaha untuk lebih aktif dalam mempromosikan sejumlah daerah lain yang termasuk dalam 50 destinasi pariwisata unggulan yang telah ditetapkan oleh pihak Kemenparekraf.
"Hal tersebut pelu dilakukan, agar wilayah Indonesia lain yang juga tak kalah menarik dapat terekspos ke dunia internasional," pungkasnya.