Hari ini, Tablet Asus Transformer Resmi Meluncur
Mulai hari Asus secara resmi menjual tablet quad-core Asus Transformer Prime TF300 secara online dan akan tersedia di toko ritel fisik satu pekan setelahnya.
Dalam peluncuran awal ini, Asus akan menyediakan model dengan warna royal blue. Sedangkan untuk model dengan warna lain seperti torch red dan iceberg white akan tersedia pada bulan Juni mendatang.
Untuk model dasar ini, Asus menggunakan media penyimpan internal 16 GB dengan harga US$ 379, sementara untuk model 32 GB dijual dengan harga US$ 399.
Perangkat tablet quad-core Tegra 3 dengan OS Android 4.0 ini, menyediakan docking layaknya Transformer Prime yang tersedia dengan harga US$ 149. Sayangnya, docking tersebut tidak kompatibel dengan model Transformer sebelumnya.
Prosesor dalam tablet ini adalah Nvidia Tegra 3 quad-core 1.2 GHz, layar sentuh IPS 1280 x 800 piksel, ditunjang dengan wifi 802.11b/g/n, Bluetooth 3.0, port micro HDMI dan slot kartu micro SD.
Pada bagian jeroannya, terpasang Android 4.0 Ice Cream Sandwich dengan RAM 1GB, ditambah kamera depan 1.2 MP dan kamera belakang 8MP serta GPS.