Ingin Populer di Facebook? Carilah Teman Keren

Rabu, April 25, 2012 0 Comments




Ilustrasi Facebook. FOTO : LEON NEAL/AFP
Penampilan sahabat di Facebook faktanya mempengaruhi persepsi terhadap pemilik akun itu sendiri

Punya teman-teman yang menarik di Facebook rupanya bisa membuat Anda populer di jejaring sosial itu demikian hasil penelitian yang dilakukan sejumlah ilmuwan di Belanda.

"Orang merasa tertarik pada orang yang kelihatan sehat, bahagia, dan produktif secara seksual. Itu sesuai dengan hukum evolusi," kata Piet Kommers, peneliti Belanda yang menggelar riset itu bersama tim dari University of Twente.

Dalam studinya para peneliti menciptakan empat akun Facebook menggunakan foto profil dari lelaki dan perempuan yang dinilai "netral dalam hal daya tarik fisik. Dua akun diciptakan untuk setiap karakter atau foto itu.

Akun-akun itu sendiri dibuat sangat identik, lengkap dengan tempat tinggal, tempat tanggal lahir, hobi dan kesukaan yang sama.

Hanya bedanya, satu dari tiap pasang akun itu, diberikan dua orang sahabat yang "menarik", sementara satunya lagi mempunyai dua teman yang tidak menarik.

Para peneliti kemudian menunjukan akun-akun itu secara random kepada 74 orang mahasiswa, berusia 21 hingga 31 tahun, yang terlibat secara sukarela dalam penelitian itu.

Mereka lalu diminta untuk menilai "daya tarik sosial" dari para pemilik akun itu. Mereka diminta menilai menggunakan kalimat tanya seperti "Saya pikir dia bisa menjadi teman saya" atau "Akan menyenangkan jika bisa bersama dengannya".

Hasilnya ditemukan bahwa 20 persen responden cenderung memilih akun yang mempunyai teman-teman yang menarik.

"Penampilan seorang sahabat di akun Facebook faktanya mempengaruhi persepsi terhadap pemilik akun itu sendiri," kesimpulan dalam penelitian itu.

"Lebih khusus lagi daya tarik rekan seseorang di Facebook mempunyai pengaruh positif terhadap daya tarik sosial orang lain," tulis para peneliti dalam laporannya.

Penelitian itu sendiri dipublikasikan Senin (23/4) di International Journal of Web Based Communities.

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.