Tak Bisa Nonton Langsung, Fans SuJu Demo
Di hari terakhir penampilan Super Junior Super Show 4 yang digelar sejak sekitar pukul 14.00 WIB, kerumunan penonton nampak tak berbeda dari hari kedua.
Namun, ada sedikit perbedaan yang terjadi di sekitar lokasi Mata Elang International Stadium (MEIS), Ancol, Jakarta Utara.
Sekumpulan Elf Indonesia yang tidak bisa menyaksikan aksi SuJu di hari ini melakukan aksi demonstrasi di dekat gerbang masuk MEIS.
"Kita disini menunggu Super Junior untuk keluar dan menemui kita. Aku sama teman-teman nggak bisa masuk, kita kehabisan tiket dari hari pertama waktu dijual di Twin Plaza dan PRJ," kata Zaskia, salah seorang penonton yang ikut berdemonstrasi di luar area konser.
Para penonton yang tidak bisa menyaksikan konser SuJu hari terakhir ini sudah melakukan aksi ini sejak show dimulai sekitar pukul 14.00 WIB. "Ada juga yang tertipu sama calo dan ga bisa masuk.
Kita berharap pihak ShowMaxx bisa mengerti sedikit sama kami para ELF yang udah bela-belain datang kesini. Kita berharap masih dibolehin masuk," jelas Zaskia.
Gadis berusia 14 tahun ini mengaku, ia benar-benar berharap pihak promotor mau berbelas kasih untuk mengijinkan ia dan ELF lainnya supaya bisa melihat Siwon dan teman-temannya hari ini.
"Aku cuma bawa uang 200 ribu. Aku sebenernya nggak dibolehin sama orangtua nonton ini. Jadi nggak dikasih uang. Mudah-mudahan masih dibolehin masuk," tutupnya.