ZTE Bakal Luncurkan Dua Pesaing Galaxy Note

Selasa, April 24, 2012 0 Comments



Ilustrasi ZTE, Vendor ponsel asal China
Ilustrasi ZTE, Vendor ponsel asal China (sumber: BGR)
Perusahaan ini sebelumnya berfokus pada pasar ponsel low end

Sebagai salah satu vendor ponsel asal China, ZTE, telah menyatakan bahwa mereka telah membuat target untuk dapat meraih penjualan 100 juta smartphone di tahun 2015 mendatang. 

Target penjualan yang dipasang oleh ZTE rasanya bukan tanpa alasan, karena sepanjang tahun lalu, mereka berhasil menjual sebanyak 15 juta ponsel. 

Untuk tahun 2012 ini, ZTE telah memasang target untuk dapat melakukan penjualan ponsel sebanyak 50 juta unit. 

"Dengan banyaknya perangkat yang terjual, tentunya memberikan kontribusi lebih dalam pendapatan dan tingkat keuntungan perusahaan," kata He Shiyou, Direktur Eksekutif ZTE. 

Untuk menyaingi kesuksesan Samsung Galaxy Note, ZTE sendiri telah merencanakan bakal merilis 2 produk smartphone dan tablet pada tahun ini. 

"Kami berencana untuk membuat produk seperti Galaxy Note, namun dengan spesifikasi yang merupakan kombinasi antara smartphone dengan tablet," tambah Lu Qianhao, Kepala Strategi Perangkat ZTE. 

Sayangnya, Qianhao, tidak merinci lebih lanjut seperti apa rancangan tablet dengan layar 5 inci tersebut, yang diharapkan dapat menjadi pesaing Galaxy Note itu. 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.