2 Keuntungan Mampu Bicara 2 Bahasa

Sabtu, Mei 26, 2012 0 Comments



Belajar dua bahasa.
Belajar dua bahasa. (sumber: Visualphotos)
Kekuatan fokus dan memori lebih baik. 

Hasil penelitian-penelitian terdahulu mengungkap, kemampuan bermain musik memberi manfaat bagi proses otak mencerna suara yang mendorong kemampuan atensi dan menguatkan memori. 

Menindaklanjuti hal ini, sekelompok peneliti asal Northwestern University yang dipimpin oleh Jennifer Krizman, melakukan studi untuk mengetahui apakah hal tersebut akan berlaku sama bagi orang yang belajar bahasa kedua. 

Hasil penelitian yang melibatkan 23 remaja yang mampu bicara dalam bahasa Inggris dan Spanyol, juga 25 anak yang hanya bisa berbahasa Inggris menunjukkan, ada tanda-tanda perbedaan kemampuan pada otak kedua grup responden tersebut. 

Penelitian ini melihat bagaimana cara otak pada orang di masing-masing grup merespon pada suara-suara bising. 

Hasil penelitian mengatakan, otak dari grup responden yang punya kemampuan bicara dua bahasa lebih baik dalam menerjemahkan frekuensi fundamental pada suara bicara ketimbang grup lainnya. 

Intinya, kemampuan berbicara dalam 2 bahasa atau lebih mengubah fungsi dan struktur pada regional kortikal pada otak yang berfungsi pada pemrosesan bahasa dan fungsi eksekutif. 

Artinya, orang yang punya kemampuan bicara dalam 2 bahasa memiliki kemampuan memproses informasi auditori (kata-kata yang didengar) lebih efisien. 

"Mereka mampu menangani berbagai informasi dalam hal bahasa lebih baik. Secara otomatis, mereka juga lebih jeli memerhatikan dan memilah hal-hal yang relevan ketimbang yang tak relevan dalam suara yang mereka dengar," kata Viorica Marian, salah satu penulis penelitian ini. 

Jadi, tak ada salahnya mengajarkan si kecil belajar bahasa kedua, asalkan si kecil belajar dengan hati yang senang. Simak tipsnya di sini
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.