Giggs dan Ferguson Terpilih sebagai "Best of the Best"
Pemain veteran Manchester United, Ryan Giggs, terpilih sebagai Pemain Terbaik (Best Player) English Premier League (EPL) dalam 20 tahun sejarah kompetisi tersebut.
Pemain sayap berusia 38 tahun ini, bisa disebut selalu tampil dalam 'sejarah baru' kompetisi tertinggi sepak bola Inggris tersebut sejak 1992, termasuk dengan baru-baru ini memecahkan rekor 900 penampilan, semua bersama tim Setan merah --julukan United.
Sementara, dalam malam pengumuman yang didominasi Unted itu, yang terpilih untuk kategori pelatih atau manajer terbaik tak lain adalah Sir Alex Ferguson. Ajang penghargaan ini sendiri sengaja digelar oleh pengelola EPL, dalam rangka merayakan 20 tahun kompetisi tersebut. Para pemilih berasal dari tokoh sepak bola Inggris, juga jurnalis dan komentator TV.
Giggs sendiri, seperti diketahui, telah mengangkat trofi EPL sebanyak 12 kali dalam kariernya di United. Selain itu, juga sudah ada dua trofi Liga Champions yang dimenangkannya bersama Setan Merah, serta setumpuk trofi, medali dan penghargaan lainnya, termasuk untuk dirinya pribadi.
Di awal kariernya, sang pemain asal Wales juga sudah meraih gelar Pemain Termuda Terbaik PFA dua kali berturut-turut, serta dinobatkan sebagai Players' Player of the Season di musim 2008-2009. Di musim yang sama, Giggs pun mendapatkan penghargaan BBC Sports Personality of the Year.
Giggs juga tercatat sebagai satu-satunya pemain EPL yang selalu tampil dan mencetak gol di setiap musimnya, dalam 20 tahun terakhir ini. Dia juga adalah pemain pertama United dalam sejarah yang berhasil mencetak 100 gol di EPL, plus sederet catatan dan rekor istimewa lainnya.
"Merupakan sebuah kebanggaan bisa menjadi bagian dari Premier League, bisa melihat (dan merasakannya) sejak dari awal hingga kondisi saat ini," ungkap Giggs ketika dimintai komentarnya.
Sedangkan Ferguson, seperti diketahui juga, sudah menangani United sejak 1986, serta bertanggung jawab penuh atas tim itu sejak EPL diluncurkan. Dalam kariernya yang panjang itu, selain Giggs, Fergie --sapaan akrabnya-- tercatat sudah melatih nama-nama besar macam Bryan Robson, Eric Cantona, Roy Keane, David Beckham, Paul Scholes, Ruud van Nistelrooy, hingga Wayne Rooney dan Cristiano Ronaldo.