Keita Selamatkan Laga Terakhir Guardiola

Minggu, Mei 13, 2012 0 Comments

La Liga
Sundulan Seydou Keita (Barcelona/kiri) menyelamatkan Barcelona dari kekalahan.
Sundulan Seydou Keita (Barcelona/kiri) menyelamatkan Barcelona dari kekalahan. (sumber: AFP)
Barcelona menutup musim ini di peringkat kedua dengan raihan 91 poin. 

Tandukan Seydou Keita di akhir pertandingan membatalkan kemenangan tuan rumah Real Betis atas Barcelona yang bermain dengan sepuluh pemain. Gol Keita pula yang meyelamatkan Barcelona dari kekalahan pada laga La Liga terakhir di bawah asuhan Josep Guardiola dan pulang dengan hasil imbang 2-2.

Pada laga yang digelar di Benito Villamarin, Minggu (13/5) WIB, lini belakang Barcelona benar-benar mendapat ujian hebat dari tuan rumah. Khususnya setelah Dani Alves mendapat kartu kuning kedua saat babak kedua berjalan sekitar tujuh menit.

Barcelona unggul lebih dulu lewat gol cepat Sergio Busquets saat usia laga belum genap sepuluh menit. Tuan rumah berhasil menyamakan kedudukan melalui Ruben Castro pada menit ke-71. Hanya berselang dua menit, Castro menggandakan koleksi golnya.

Namun, kemenangan Betis yang sudah di depan mata pupus. Bola sundulan Keita melesak masuk ke gawang Betis. Dengan hasil ini, Barcelona menutup musim ini di peringkat kedua dengan raihan 91 poin. 

Pada laga sebelumnya, Valencia yang ada di peringkat ketiga harus menelan kekalahan 0-1 dari Real Sociedad pada laga terakhir di bawah kendali Unai Emery.   

Hasil La Liga, Minggu (13/5)
Real Sociedad 1 - 0 Valencia
Real Betis 2 - 2 Barcelona

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.