Putin Ucapkan Belasungkawa Korban Sukhoi
Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan bela sungkawa dan menawarkan bantuan identifikasi korban dan reruntuhan pesawat kepada Indonesia.
Pesan tersebut disampaikan langsung kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Kamis (10/5) malam pukul 22.30 WIB melalui hubungan telepon.
Dalam perbicangan tersebut, kedua kepala negara membahas musibah jatuhnya pesawat buatan Rusia Sukhoi Superjet 100 yang membawa 47 penumpang dan kru pada Rabu (9/5) lalu.
"Presiden Vladimir Putin menyampaikan bela sungkawa dan turut berduka cita atas musibah tersebut. Demikian juga dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga menyampaikan duka cita yang mendalam atas musibah tersebut," kata Staf Khusus Presiden bidang Hubungan Internasional, Teuku Faizasyah, hari ini.
Faizasyah, yang mendampingi SBY saat komunikasi antar kedua kepala negara berlangsung, mengatakan permintaan komunikasi berasal dari pihak Putin. Ada dua hal yang diminta Putin dalam pembicaraanya dengan SBY malam itu.
Presiden Putin meminta kerjasama dengan Indonesia untuk proses identifikasi forensik korban. "Rusia memiliki ahli-ahli di bidang tersebut," kata dia.
Presiden putin juga menawarkan kerjasama untuk mengirimkan pakar dalam mengidentifikasi reruntuhan pesawat.
Terkait dua hal tersebut, SBY menyatakan setuju. Faizasyah menambahkan, SBY juga sudah menghubungi instansi-instansi terkait untuk segera merealisasikan kerjasama tersebut. "Kedutaan besar RI maupun Rusia juga akan dikontak untuk menindaklanjuti hal tersebut," tutur Faizasyah.
SBY juga meminta agar hal tersebut diinformasikan kepada pihak keluarga korban sebagai bentuk tanggung jawab dari pemerintah.
Pesawat Sukhoi Superjet 100 sedang melakukan demonstrasi penerbangan (joyflight) di Jakarta sebagai bagian promosi kepada maskapai lokal. Sejumlah 47 penumpang dan kru berada dalam pesawat berkapasitas 100 tempat duduk tersebut dinyatakan jatuh di lereng Gunung Salak.
Posisi jatuhnya pesawat saat ini telah diketahui dan tim gabungan dari Basarnas dan unsur terkait sedang berupaya melakukan proses evakuasi dan pencarian korban.