Waspada, Trojan Flashback Siap Serang iPhone dan iPad

Kamis, Mei 17, 2012 0 Comments



Ilustrasi Virus Komputer
Ilustrasi Virus Komputer (sumber: Xinhua.net)
Kaspersky Lab menemukan target penyerangan malware Trojan Flashback
 
Sukses menjangkiti jutaan komputer ke iMac, virus Trojan Flasback sekarang dikabarkan tengah mengincar target baru yakni perangkat iPhone dan iPad. Hal tersebut disampaikan oleh Nikolai Grebennikov, CTO Kaspersky. 

Menurut Nikolai, Apple belum serius soal pengamanan perangkat anti virusnya. hal tersebut dibuktikan dengan lambatnya respon Apple terhadap ancaman malware yang mengintai sistem keamanan perangkat yang mereka produksi. 

Pendapat Nikolai disampaikan setelah pihak Kaspersky Lab melakukan analisis mendalam terhadap Mac OS X. 

Kaspersky Lab mendapati keamanan sistem operasi Mac OS sangat rentan diserang oleh penjahat cyber dan trojan.

Hasil analisi tersebut juga menekan hal lain yang sangat bermanfaat yaitu ditemukannya target penyerangan virus Trojan Flashback selanjutnya.

Target tersebut mengarah ke perangkat iOS. Hal ini berarti perangkat iPhone dan iPad terancam akan disusupi oleh malware.

"Melihat dari pengalaman, trojan yang menyerang iPhone dan iPad akan muncul dalam waktu dekat. Nampaknya, iOS akan mulai mendapat serangan trojan dalam waktu kurang dari setahun mendatang," kata Nikolai.
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.