Facebook Bidik Keuntungan Besar Dari Iklan Mobile
Menargetkan kalangan pengguna berdasarkan lokasi, Facebook dikabarkan tengah menyiapkan sebuah jaringan iklan baru.
Seperti dilansir laman Bloomberg, pihak Facebook lewat juru bicaranya menyatakan, fitur baru ini tengah diujicobakan selama beberapa bulan terakhir.
Sayangnya, pihak Facebook sendiri menolak untuk mengungkapkan lebih jauh soal detail dari cara kerja layanan iklan ini.
Namun, sejumlah kalangan pengamat menyatakan, bahwa platform iklan mobile ini akan memanfaatkan fitur geo-positioning yang ada di semua smartphone sekarang ini.
Facebook menggunakan fitur real-time yang akan memungkinkan iklan mencapai user yang ingin dituju berdasarkan lokasinya.
Terlebih, platform iklan mobile diharapkan akanmenjadi penyumbang traffic keuntungan yang cukup besar untuk Facebook.