Golkar Akui Pencapresan Ical Rentan Risiko

Selasa, Juni 26, 2012 0 Comments



Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie saat membuka kegiatan Drag Race di Lanud Tabing, Padang, Sumbar, Minggu (17/6). Kunjungan Aburizal Bakrie ke Padang dalam rangka membuka serta memberikan arahan strategi kepada kader dan seluruh anggota DPRD di lima provinsi (NAD, Sumut, Sumbar, Riau dan Kepri) pada Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Pemenangan Pemilu Partai Golkar Wilayah Sumatera I di Hotel Pangeran Beach Padang. FOTO ANTARA/Iggoy el Fitra/Koz/mes/12.
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie saat membuka kegiatan Drag Race di Lanud Tabing, Padang, Sumbar, Minggu (17/6). Kunjungan Aburizal Bakrie ke Padang dalam rangka membuka serta memberikan arahan strategi kepada kader dan seluruh anggota DPRD di lima provinsi (NAD, Sumut, Sumbar, Riau dan Kepri) pada Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Pemenangan Pemilu Partai Golkar Wilayah Sumatera I di Hotel Pangeran Beach Padang. FOTO ANTARA/Iggoy el Fitra/Koz/mes/12. (sumber: Antara)
Golkar tidak memungkiri percepatan deklarasi pencapresan Ical bisa berdampak positif dan negatif.

Rencana Golkar untuk menetapkan Aburizal Bakrie (Ical) sebagai calon presiden (capres) partai itu di 2014 dalam waktu dekat dinilai mengandung kerentanan. Namun, Golkar siap menghadapi risiko itu.
 
Golkar rencananya akan menyelenggarakan rapat pimpinan nasional (rapimnas) pada akhir bulan ini hingga awal Juli, dengan agenda utama mendeklarasikan capres partai itu.
 
Ketua DPP Golkar Priyo Budi Santoso menyatakan Golkar tidak memungkiri percepatan deklarasi pencapresan Ical bisa berdampak positif dan negatif.
 
Namun, kata Priyo, Golkar berusaha untuk melihat sisi positif saja, yakni nama Ical bisa lebih dikenal publik dibanding tokoh-tokoh lain yang potensial menjadi capres di 2014.
 
"Saya pastikan, kalau tidak ada aral melintang, 1 Juli akan deklarasi Pak Ical sebagai capres. Kami tahu deklarasi pagi-pagi selain positif juga ada risiko yang harus kita pikirkan," kata Priyo, di Gedung DPR, Jakarta, hari ini.
 
Untuk mengatasi dampak negatif yang mungkin muncul, Priyo mengusulkan agar Ical meminta masukan dari Ketua Dewan Pertimbangan Golkar, Akbar Tandjung. 

Menurut Priyo, pandangan Akbar sebagai dewan pertimbangan harus tetap dihormati karena maksud dan  tujuannya baik.
 
Terkait calon wapres untuk Ical, Priyo mengatakan hal itu masih belum akan dibahas di dalam rapimnas. Namun, ditegaskan Priyo, dalam pertemuan itu hanya akan dibahas kriteria cawapres Ical.
 
"Nama Wapresnya belum diputuskan. Hanya membahas kriteria yang bersifat umum tapi belum mengerucut nama. Nanti kita lihat perkembangan. Karena  pemilu masih jauh," tandas Wakil Ketua DPR itu.
 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.