Hendardji Optimistis Hadapi Hasil Pilkada DKI 2012

Kamis, Juli 12, 2012 0 Comments

Hendardji Soepandji usai memberikan suaranya di TPS 30 Jalan Prapanca Buntu Cipete Utara .
Memang harus optimis. Saya yakin. Saya sangat optimis.


Calon Gubernur DKI Jakarta dari jalur independen Hendardji Soepandji mengaku optimis dalam menghadapi hasil penghitungan suara Pilkada DKI Jakarta 2012. 

"Memang harus optimis. Saya yakin. Saya sangat optimis," kata Hendardji usai menunaikan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 30, Cipete, Jakarta Selatan, Rabu. 

Hendardji juga mengungkapkan bahwa dirinya tak pernah lupa untuk selalu memanjatkan doa sebelum mengambil langkah atau tindakan. 

"Setiap saya bernafas diisi dengan doa. Karena semuanya itu di dalam kekuasaan Allah SWT. Saya sangat optimis. Jadi, insya Allah menang," kata Hendardji. 

Selain mengaku optimistis, Hendardji juga mengatakan telah menyiapkan saksi-saksi di sejumlah TPS yang tersebar di wilayah ibu kota. 

"Jumlah saksi ada 14.000 lebih. Saya menunggu masukan-masukan dari para pendukung dan saksi yang terus memantau pelaksanaan pilkada ini," ujar Hendardji

Hendardji mencoblos di TPS 30 di Kompleks Jakarta Housing, Jalan Prapanca Buntu RT 009 RW 04, Kelurahan Cipete Utara, Cipete Utara, Jakarta Selatan, Rabu, sekitar pukul 07.30 WIB. 

Sebelum mendatangi TPS, Hendardji bersama keluarganya menggelar doa bersama. Kemudian, dengan diiringi oleh para pendukungnya, Hendardji dan keluarga melewati gang- gang kecil menuju TPS yang berjarak sekitar 500 meter dari rumahnya

Hari Rabu, Hendardji berencana meninjau dan memantau empat TPS di Jakarta Selatan. Ada pun calon wakil gubernur pasangan Hendardji, Ahmad Riza Patria mengikuti pencoblosan dan mengawasi pemungutan suara di Jakarta Barat. 




















DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.