Hitung Cepat JSI: Jokowi dan Foke Dua Putaran
Jaringan Suara Indonesia (JSI) |
Pasangan Jokowi-Basuki berdasarkan hitung cepat JSI unggul dengan mengantongi 41,97 persen suara dan pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli meraih 34,42 persen.
"Tidak ada kandidat yang bisa mencapai jumlah suara lima puluh persen plus satu.... kemungkinan besar terjadi dua putaran," kata Wakil Direktur Eksekutif JSI, Fajar S Tamin, di Jakarta, Rabu.
Hasil perhitungan cepat JSI menggunakan sampel 115.340 suara pemilih dari 400 TPS di wilayah DKI Jakarta. TPS sampel JSI meliputi 88 TPS di Jakarta Barat, 45 TPS di Jakarta Pusat, 86 TPS di Jakarta Selatan, 111 TPS di Jakarta Timur, 69 TPS di Jakarta Utara, dan satu TPS di Kepulauan Seribu.
Data JSI juga menyebutkan di keseluruhan TPS tersebut jumlah partisipasi pemilih terhitung sebesar 62,07 persen.
"Sampel kami proporsional berdasarkan banyaknya TPS dan pemilih di masing-masing kota... Kami menargetkan perbedaannya paling banyak satu persen dari hasil KPU," kata Direktur Riset JSI, Eka Kusmayadi.
Sementara pasangan Hidayad Nur Wahid-Didik mendapat 11,4 persen suara, Alex Noerdin-Nono dan Faisal Basri-Biem mendapat hasil sama 5,16 persen suara, dan Hendardji Soepandji-Riza 1,88 persen suara.
Sumber