Jokowi Khawatir Dikeroyok Partai Besar Pendukung Foke

Jumat, Agustus 10, 2012 0 Comments

Jokowi | Facebook

Ya khawatir dong, dikeroyok partai besar masa engga khawatir.
Calon Incumbent Fauzi Bowo atau Foke meraih banyak dukungan partai di putaran kedua Pilkada DKI Jakarta. PPP dan Golkar yang sebelumnya membela Alex Noerdin-Nono Sampono akhirnya merapat ke kubu Foke-Nachrowi Ramli.
Menanggapi koalisi tersebut, Calon Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi mengaku khawatir akan hal tersebut.
"Ya khawatir dong, dikeroyok partai besar masa engga khawatir," kata Joko Widodo di Epicentrum Walk, Jakarta, Jumat (10/8/2012).
Menghadapi koalisi tersebut, pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) itu tidak menyiapkan strategi khusus. Ia hanya menjalankan yang sudah dilakukan pada putaran pertama.
"Engga punya strategi. Strateginya dari dulu engga jelas," ujarnya sambil tertawa.
Jokowi mengatakan strategi yang dilakukannya adalah mendatangi setiap kampung di Jakarta. Bila mengumpulkan massa di gedung, Jokowi mengatakan tidak memiliki dana yang besar.
"Ini dari kampung ke kampung, kerja kecil-kecilan tetapi menghabiskan tenaga, ya kalau datang ke kampung kita salamin warga," tegasnya.







Redaktur: Yudi Dwi Ardian
Sumber: Tribunnews

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.