Jokowi: Operasi Yustisi Tak Efektif Kurangi Urbanisasi

Senin, Agustus 27, 2012 0 Comments


Spanduk dukungan jokowi dibentangkan dipuncak Rinjani 27/08/2012 | @birliandri
Urbanisasi lebih disebabkan karena lapangan kerja yang kurang. 

Permasalahan kota seperti Jakarta, salah satunya yaitu serangan urbanisasi. Terlebih selepas musim mudik. Ada saja orang dari desa atau daerah-daerah yang ingin mengadu nasib di ibu kota negara tersebut.

Yang mengkhawatirkan banyak para urban yang hanya bermodal nekat, minim skill memaksakan diri bekerja di Jakarta. Akhirnya menimbulkan permasalahan sosial baru, yakni kemiskinan.

Pemerintah DKI Jakarta berupaya mengatasi urbanisasi ini salah satunya dengan operasi yustisi. Namun, kandidat Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi meragukan keefektifan operasi tersebut. Menurutnya, terjadinya urbanisasi lebih disebabkan lapangan pekerjaan yang tidak merata.

"Operasi yustisi sudah dilakukan bertahun-tahun. Bukan saja tahun ini atau tahun lalu. Kenyataannya saya kira hal itu bukan cara yang efektif untuk mengurangi urbanisasi. Urbanisasi lebih disebabkan karena lapangan kerja yang kurang. Sementara perputaran uang di sini besar, mencapai 70 persen lebih, sehingga orang berbondong-bondong ke sini," kata Jokowi di sela rangkaian kunjungannya kepada warga di bilangan Pengadegan, Jakarta Selatan, Minggu (26/8/2012).

Menurut Jokowi, pemerintah pusat perlu mendorong agar peredaran uang bisa terdistribusi ke daerah-daerah yang terhitung minat warganya untuk urbanisasi tinggi. Ia menilai apabila di daerah-daerah juga bisa dijumpai pekerjaan, tentunya orang memilih untuk tidak pindah ke kota seperti Jakarta.

Jokowi berpendapat, pemerintah pusat dan pemerintah DKI Jakarta harus melihat potensi daerah-daerah yang bisa diinvestasikan. Terlebih daerah tersebut terbilang banyak mendatangkan orang ke Jakarta. Bila tidak demikian, kata dia, gelombang urbanisasi akan tetap melanda Jakarta.

Sekalipun Jakarta dipagar, ditembok atau diberi pintu gerbang, kata Jokowi, para urban kerap menyerbu. "Kalau di daerah ada lapangan pekerjaan otomatis tidak akan ke Jakarta. Tetapi kalau operasi yustisi tidak akan efektif. Wong kalau Jakarta dipagari, ditembok atau diberi gerbang urbanisasi akan ada," katanya.











Editor: Yudi Dwi Ardian
Sumber: Kompas



DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.