PKS Komitmen Menangkan Fauzi
PKS Dukung Foke - Nara di Putaran Kedua | Indopos |
PKS saat ini bisa dikatakan partai yang solid, karena komunikasi politik kami terus berjalan.
PKS menyatakan diputaran kedua pelaksanaan Pilkada pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli bakal me menangkan pertarungan. Keyakinan PKS kalau Fauzi bakal memenangkan pertarungan bukan tanpa alasan. Pasalnya selain mendapat dukungan hampir seluruh partai politik (parpol), dengan hanya dua pasang calon, masyarakat Jakarta akan lebih jeli untuk memilih pemimpinnya yang dipercaya untuk memimpin Jakarta.
“Dengan hanya muncul dua pasangan calon, kader PKS melihatnya lebih jelas untuk memilih pemimpin Jakarta yang se-iman dan tentunya bisa dijadikan imam untuk melakukan sesuatu yang lebih baik. Dan pilihan itu sudah dipastikan PKS jatuh ke tangan Fauzi Bowo,” ujar Ketua DPW PKS Jakarta Selamat Nurdin. Bahkan kata Nurdin, dengan melihat figur calon yang sudah jelas ini, bukan tidak mungkin kalau 11 persen lebih suara PKS di putaran pertama akan bertambah.
“Di putaran pertama mungkin masih banyak pemilih yang bingung untuk menjatuhkan pilihannya karena begitu banyak pasangan calon. Nah, di putaran dua, dengan hanya muncul dua pasangan calon, masyarakat lebih gampang menganalisisnya,” ujarnya. Lebih jauh dikatakan Nurdin, saat ini mesin politik PKS untuk memenangkan pasangan Fauzi-Nachrowi sudah berjalan.
Bahkan Nurdin menyakinkan Fauzi kalau suara dan kinerja partai untuk PKS jangan diragukan. “PKS saat ini bisa dikatakan partai yang solid, karena komunikasi politik kami terus berjalan. Untuk itu, ketika kami menyatakan dukungan kepada Fauzi, hal itu jangan diragukan lagi,” tegasnya.
Editor: Yudi Dwi Ardian
Sumber: Indopos