Triyatno Gunakan Bonus Olimpiade untuk Modal Nikah

Kamis, Agustus 09, 2012 0 Comments

 Lifter Indonesia Eko Yuli Irawan (kanan) dan Triyatno (kiri) berpose seusai pemberian penghargaan oleh PT KAI di Jakarta, Selasa (7/8). PT KAI memberikan uang pembinaan kepada peraih medali perak Olimpiade 2012, Triyatno sebesar Rp500 juta dan peraih medali perunggu, Eko Yuli Irawan sebesar Rp250 juta. FOTO ANTARA/Prasetyo Utomo
Rencananya untuk menikah Desember mendatang.

Atlet angkat besi Triyatno (25) mengaku akan menggunakan sebagian bonus yang didapat untuk modal menikah dengan kekasihnya yang juga atlet angkat besi asal Serang Jawa barat, Riska Anjani Yasin, Desember mendatang.

Triyatno berhasil merebut medali perak pada laganya di Olimpiade London 2012 beberapa waktu lalu dengan mencatat total angkatan 333 kg lewat angkatan snatch 145 kg dan clean and jerk 188 kg pada kelas 69 kg.

"Rencananya untuk menikah Desember mendatang," kata Triyatno seraya tersenyum usai menerima penghargaan dari PT Kereta Api Indonesia di Stasiun Gambir, Jakarta, Selasa.

Peraih medali perunggu pada Olimpiade Beijing 2008 itu baru saja menerima bonus uang pembinaan dari PT KAI sebesar Rp 500 juta dan akan disisihkan juga untuk diberikan kepada orangtuanya serta ditabung. Apalagi, Triyatno bersama atlet pelatnas cabang olahraga angkat besi belum menerima uang saku pelatnas selama tiga bulan atau total sebesar Rp 15 juta (belum dipotong pajak).

Rekannya, Eko Yuli Irawan, mengatakan akan menggunakan bonusnya sebesar Rp 250 juta dari PT. KAI untuk persiapan kelahiran anak pertamanya. 

Eko berhasil meraih medali perunggu di kelas 62 kg setelah menyelesaikan total angkatan seberat 317 kg dengan angkatan snatch 145 kg dan clean and jerk 172 kg.
 
"Buat tabungan. Bonus ini rezeki anak, jadi buat persiapan kelahiran juga," kata Eko yang juga meraih medali perunggu pada Olimpiade Beijing 2008 lalu.

Eko menambahkan uang bonusnya juga digunakan untuk modal latihan karena biasanya setelah ajang Olimpiade maupun PON, ia tidak mendapat bantuan untuk pembinaan.


Redaktur: Amar Hanafi
Sumber: Antara

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.