Idul Adha, Jokowi kurban 1 ekor sapi

Kamis, Oktober 25, 2012 0 Comments

Gebrakan 100 Hari Jokowi Basuki #10

Idul Adha, Jokowi kurban 1 ekor sapi
sapi. shutterstock
"Pak gubernur ikut berkurban satu ekor sapi besar."

[Muhammad Hafiz]

Tahun ini, Joko Widodo tidak lagi berkurban di Solo. Sebagai gubernur DKI Jakarta, pria yang akrab disapa Jokowi ini memilih berkurban di Jakarta.

Tahun ini, Jokowi berkurban 1 ekor sapi. Sapi-sapi itu nantinya akan dibagikan di Balai Kota untuk warga Jakarta.

"Pak gubernur ikut berkurban satu ekor sapi besar," ujar Kepala Unit Pelaksana Teknis Binroh Pegawai BKD Provinsi DKI Jakarta, Muhammad Hafiz, di Balai Kota, Jakarta, Kamis (25/10).

Hafiz menambahkan, secara keseluruhan Balai Kota DKI Jakarta menerima 21 ekor sapi dan 53 ekor kambing, untuk Idul Adha tahun ini. Lebih dari 1.000 kupon daging kurban juga telah disebar oleh Pemprov DKI Jakarta.

"Kupon itu akan dibagikan kepada mustahik pegawai non organik di lingkungan Balaikota DKI, melalui Kelurahan Kebonsirih dan penghuni panti sosial," kata dia.

Dia mempredikisi jumlah itu akan bertambah. Sebab, sampai malam ini dikabarkan masih ada beberapa dinas yang akan mengirimkan hewan kurban.

Untuk pemotongan hewan kurban, seluruhnya akan dipotong di Rumah Potong Hewan (RPH) Darma Jaya, Cakung, Jakarta Timur. Daging tersebut akan dimasukkan ke kantong plastik dengan kisaran berat 1,5 sampai 2 kg.

"Daging yang telah dipotong akan dibagi masing-masing kantong seberat 1,5 sampai 2 kilogram," tegasnya.





Editor: M. Amin
Sumber : 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.