Ahok ingin dana proyek 25 persen dialihkan untuk rakyat

Rabu, November 14, 2012 0 Comments


GEBRAKAN 100 HARI JOKOWI BASUKI #29
"Jadi kalau ada proyek sampai Rp 10 triliun kalau kita potong 25 persen kan ada kelebihan Rp 2,5 triliun. Nah dari Rp 2,5 triliun itu kan bisa kita pakai untuk kesehatan, pendidikan, perumahan dan UKM. Itu yang kita minta." 
- Ahok
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok bersikeras memangkas anggaran dinas pekerjaan umum (PU) 25 persen. Menurutnya dana ini terlalu besar dan tak efisien. Ahok ingin efisiensi ini digunakan untuk rakyat.
"Jadi kalau ada proyek sampai Rp 10 triliun kalau kita potong 25 persen kan ada kelebihan Rp 2,5 triliun. Nah dari Rp 2,5 triliun itu kan bisa kita pakai untuk kesehatan, pendidikan, perumahan dan UKM. Itu yang kita minta," kata Ahok, Rabu (14/11).
Ahok sempat kesal pada para pejabat dinas pekerjaan umum yang menyusun anggaran. Menurutnya dana Pemprov bisa dihemat jika tak asal membuat anggaran.
"Bukan marah, kita cuma ingin kalau anggaran diefisienkan kan selama ini kalo tender-tender kan selalu kurang dari 60 persen -70 persen dari baku anggaran. Lah mengapa kita masih ngotot pasang anggaran 100 persen?" sindir Ahok.
Ahok tak masalah jika bawahan yang ditegurnya sakit hati. Dia mengaku itu konsekuensi membenahi birokrasi.
"Sakit hati gimana, justru kita ingin kinerja mereka naik. Kita ingin semua itu tidak ada anggaran yang disia-siakan," tegas Ahok.


Editor: M. Amin
Sumber : 

DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.