Camat Kalideres dan Lurah Pegadungan Konsen Turun ke Wilayah

Rabu, Februari 20, 2013 2 Comments

Upaya Pemprov DKI untuk membangkitkan citranya sebagai pelayanan masyarakat serta peduli lingkungan ternyata bukan isapan jempol belaka.  Dalam rangka peningkatan kualitas lingkungan sekaligus menyongsong ADIPURA, Camat Kalideres Drs H A  Ayala turun langsung ke lapangan bersama jajarannya melakukan kerja bakti.
Lurah Pegadungan H A Sajidin S Sos dan Sopian (Stap) tampak membersihan dahan mangga yang dipangkas.

Menurut Ayala, sebagai pemerintah pihaknya memberi contoh kepada masyarakat agar mencintai lingkungannya. "Tidak sebatas imbauan, tapi kami turun langsung ke lapangan," ujarnya di sela kesibukannya membersihkan  sampah, rumput dan pohon di Jalan Utan Jati, depan Komplek Perumahan Citra 2, Kalideres, Rabu (20/2).

Dijelaskan, bahwa ke depan tanaman kota yang berada dalam pot akan ditanam langsung ke tanah dan pihak wilayah yang akan merawatnya. "Jika kesadaran masyarakat peduli lingkungannya sudah tumbuh, maka wilayah akan lebih tertib dan indah serta terkontrol dengan baik," imbuhnya.

Sementara itu Lurah Pegadungan H Achmad Sajidin S Sos selain bekerja keras turun ke wilayah, juga melakukan penataan lingkungan kantornya yang berada di Jalan Peta Utara. Dahan-dahan pohon  yang tumbuh di depan kantor dipangkas supaya tidak mengganggu cahaya matahari masuk ke ruangan kantor.
"Kami perlu memberi rasa nyaman dan sehat kepada tamu maupun masyarakat yang datang meminta pelayanan di kantor kami," jelasnya. (Dju)



DaVina News

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.