SLS AMG 63 Roadster dan C 63 AMG Coupe Jagoan Mercy di 2012

Selasa, Februari 07, 2012 0 Comments


Mercedes Benz SLS 63 AMG Roadster
Mercedes Benz SLS 63 AMG Roadster (sumber: www.mercedes-benz.de)
Pertahankan dominasi di pasar segmen premium

Mengawali tahun 2012 Mercedes Benz Indonesia memboyong dua jagoan baru, SLS 63 AMG Roadster dan C 63 AMG Coupe untuk mempertahankan dominasinya di segmen mobil premium Tanah Air.

Selain dua andalan dari jajaran mobil sport dan keluarga C-Class itu, Mercedes Benz - yang mengklaim menguasai 60 persen pasar mobil mewah Indonesia yang pada tahun 2011 mencapai 6.105 unit itu - juga akan meluncurkan SLK 55 AMG, SL Class, M Class dari jajaran SUV, dan B Class untuk mengisi pasar mobil keluarga.

"Kami meluncurkan dua mobil ini di awal tahun yang nanti disusul sejumlah tipe lain untuk bisa mempertahankan posisi kami sebagai penguasa pangsa pasar mobil premium di Indonesia pada akhir 2012," kata Claus Weidner Presiden Direktur Mercedes Benz Indonesia, di Jakarta, Senin (6/2).

Untuk dua jagoan barunya itu Mercy memasang harga yang tidak tanggung-tanggung. SLS 63 AMG Roadster, yang digadang-gadang sebagai super sport car itu, dihargai Rp. 4,39 miliar sementara C 63 AMG bernilai Rp. 1,79 miliar, dua-duanya off-the road Jakarta.

Claus sendiri menolak merinci target penjualan yang ingin dicapai Mercy dengan meluncurkan enam mobil anyar di tahun 2012. Ia juga mengakui pasar sedan, yang selama ini menjadi andalan Mercedes, kini telah mulai jenuh.

"Pasar sedan sudah stagnan, tidak hanya di Indonesia tetapi juga dunia, itu sebabnya Mercedes Benz akan membawa semua kendaraan terbaiknya di Indonesia," imbuh Claus.

Mercy mengklaim pada tahun 2011 berhasil meningkatkan penjualan sebesar 16 persen, dari 4.594 unit pada 2010 menjadi 5.331 unit pada 2011. Akan tetapi kenaikan itu lebih didominasi dari jenis kendaraan komersial seperti truk dan bus ketimbang dari kendaraan penumpang.
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.