5 Sebab Mengapa Menyantap Makanan Berserat Perlu

Rabu, Maret 28, 2012 , 0 Comments



Pentingnya menyantap makanan berserat
Pentingnya menyantap makanan berserat (sumber: sheknows)
Begitu banyak manfaat makanan berserat bagi kesehatan.

Makanan serat tak hanya diperlukan untuk mereka yang diet. Serat dalam makanan adalah nutrisi penting yang diperlukan tubuh untuk mengatasi penyakit dan mencapai kesehatan optimal.

Targetkan diri Anda untuk makan setidaknya 25 gram serat per hari. Caranya dengan mengisi piring Anda dengan buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian.

Mengapa makanan kita sangat memerlukan serat? Ini sebabnya:

1. Serat membantu menurunkan berat badan.
Menyantap produk tepung atau karbohidrat mungkin memuaskan lidah Anda. Namun Anda akan cepat lapar. Sementara serat memerlukan waktu lama daripada karbohidrat untuk dicerna perut. Sehingga serat akan membuat Anda merasa lebih kenyang cukup lama, sehingga tak banyak makan.

Selain itu, makanan kaya serat seperti buah dan sayur, biasanya rendah kalori daripada makanan karbohidrat dan memberikan nutrisi lebih banyak termasuk antioksidan. Lebih sedikit kalori dengan lebih banyak nutrisi berarti Anda menurunkan berat badan secara sehat.

2. Serat baik untuk jantung.
Asosiasi Jantung Amerika merekomendasikan makanan yang kaya baik oleh serat yang larut maupun tidak larut untuk meningkatkan kesehatan jantung. Serat yang larut, yang biasa ditemukan pada oat, kacang, dan sitrus, telah dihubungksn dengan berkurangnya risiko sakit jantung karena makanan serat menurunkan kolesterol LDL (kolesterol jahat). Sementara serat tidak larut bisa ditemukan pada produk gandum, sayuran, dan wortel, telah dihubungkan dengan berkurangnya risiko sakit jantung.

3. Serat menghalani diabetes tipe 2.
Makan makanan kaya serat bisa mencegah dan mengatasi diabetes tipe 2 dengan cara mendorong produksi gula darah sehat dan level insulin. Karena serat mendorong berkurangnya berat badan, maka serat membantu mencegah diabetes tipe 2. Dan bagi mereka yang sudah menderita diabetes, serat bisa membantu mengontrol level gula darah karena serat memperlambat penyerapan glukosa.

4. Serat melawan kanker.
Mengonsumsi serat bisa mengurangi risiko terkena kanker, terutama kanker usus, perut, usus kecil, kerongkongan, payudara, dan rahim. Serat memberi manfaat bagi sistem pencernaan karena serat berfungsi seperti sapu, menyapu racun keluar dari tubuh. Selain itu makanan serat seperti buah dan sayuran tinggi antioksidan yang berpotensi melawan kanker.

5. Serat memperbaiki diet.
Jika Anda menggantikan makanan dari produk-produk karbohidrat yang sudah diproses atau makanan cepat saji dengan makanan kaya serat, maka secara drastis, cara ini akan memperbaiki kualitas diet Anda. Diet yang lebih sehat, kaya serat, berarti lebih banyak energi, kesehatan otak, kulit halus, rambut indah, dan mengurangi risiko penyakit kronis seperti batu ginjal, masalah pencernaan, nyeri sendiri, hingga memperbaiki kondisi kulit.

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.