FIFA: Laga Bahrain-Indonesia Tak Wajar

Kamis, Maret 01, 2012 0 Comments



Gunawan Dwicahyo (kanan) berduel dengan pemain Bahrain, Mohammad Ali.
Gunawan Dwicahyo (kanan) berduel dengan pemain Bahrain, Mohammad Ali. (sumber: AFP)
Bahrain membutuhkan kemenangan dengan selisih sembilan gol.

Kemenangan 10-0 Bahrain atas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia akan diselidiki FIFA. Badan sepak bola tertinggi dunia itu melihat hasil pertandingan tidak wajar.

"Melihat hasil yang tidak biasa jika dikaitkan dengan ekspektasi hasil dan rekor pertemuan kedua tim, serta demi kepentingan menjaga kepercayaan, FIFA akan melakukan pemeriksaan rutin terhadap laga ini," begitu pernyataan FIFA yang dikutip Reuters.

Dalam laga itu, Bahrain membutuhkan kemenangan dengan selisih sembilan gol yang dikombinasikan dengan kekalahan Qatar untuk lolos dari Grup E. Namun, hasil akhir yang merupakan kekalahan terburuk dalam sejarah Indonesia itu tetap tidak membawa Bahrain lolos menyusul hasil imbang dalam laga Qatar kontra Iran.

Indonesia sendiri yang sudah tersingkir memutuskan untuk menurunkan tim yang mayoritas dihuni pemain muda, terkait dengan dilarangnya pemain yang berlaga di luar liga resmi. 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.