Lelaki Cenderung Pilih Masakan Ibu Ketimbang Istri
Lebih dari separuh lelaki lebih memilih masakan ibu mereka ketimbang istri mereka.
Demikian hasil jajak pendapat yang dilakukan oleh sebuah stasiun televisi saluran hiburan, Food Networks di Inggris.
Dalam survei tersebut ditemukan, bahwa lelaki lebih menyukai kemahiran ibu mereka dalam mengolah masakan yang dilakukan secara tradisional.
Tak hanya itu, para ibu juga selalu menyajikan masakan yang disukai suami dan anaknya. Selain itu, mereka juga jarang sekali menyajikan masakan siap saji untuk keluarga tercintanya.
Berbeda dengan pacar atau istri mereka yang cenderung sering menyajikan masakan instan atau siap saji untuk suami atau kekasihnya. Masakan-masakan semacam ini biasanya telah disiapkan di kulkas, lalu dipanaskan dalam microwave.
Dalam jajak pendapat ini juga ditemukan, 47 persen lelaki berani mengeluhkan masalah tersebut kepada pasangannya, meski 20 persen di antaranya menyampaikan keluhannya itu dengan gaya bercanda agar tidak melukai perasaan pasangannya itu.