Bloomberg: iPhone 5 Hadir Oktober
Apple tampaknya akan meluncurkan iPhone 5 pada Oktober mendatang, demikian lapor Bloomberg Jumat. Menurut laporan itu telepon seluler pintar generasi kelima Apple itu akan mempunyai desainbody baru dan menggunakan jaringan nirkabel yang lebih cepat.
Dalam laporan yang mengutip Gene Munster, seorang analis dari Piper Jaffray Cos, disebutkan bahwa iPhone 5 diluncurkan Oktober karena Qualcom Inc., pabrikan penyedia chip, sedang kesulitan untuk memenuhi permintaan pasar.
Menurutnya chip radio buatan Qualcomm, teknologi yang memungkinkan koneksi internet lebih cepat, akan digunakan dalam iPhone generasi terbaru. Adapun iPhone 4S juga diluncurkan pada Oktober tahun lalu.
Dengan menggnakan teknologi LTE (long term evolution) para pengguna iPhone akan bisa menikmati jaringan internet yang lebih cepat, ketimbang yang jaringa 3G yang digunakan di generasi sebelumnya.
iPhone adalah produk Apple yang paling laris di pasaran, mencakup 53 persen dari penjualan di kuartal yang berakhir Desember lalu.