Facebook Ciptakan Laman Khusus untuk Komunitas Berbasis Sekolah
Facebook menciptakan laman komunitas khusus untuk aktifitas sekolah yang bisa digunakan oleh pelajar atau mahasiwa untuk saling belajar, bertukar file, menciptakan event, dan saling berkirim pesan.
Selain menjadi komunitas online berbasis sekolah, laman yang dinamai Groups for Schools itu juga bisa menjadi pusat untuk kelompok-kelompok berbasis kampus. Dalam laman itu mereka bisa menciptakan kelompok sendiri dan mencari kelompok tertentu.
Facebook juga akan merekomendasikan siapa saja yang bisa diajak untuk masuk dalam kelompok itu berdasarkan kelas dan aktifitas sekolah atau kampus mereka.
Adapun cara untuk mengakses laman itu hanya diperlukan email aktif berakhiran ".edu".
Group for Schools juga akan menciptakan kelompok berdasarkan kelas, asrama, dan klub yang diikuti pelajar yang bisa membuat peran Facebook mirip kampus. Memang kini telah banyak kelompok berbasis sekolah dan kampus yang dibuat di Facebook tetapi kelompok-kelompok itu belum diorganisasi secara resmi hingga sekarang.
"Para pelajar tahu bahwa mereka lebih mudah menemukan banyak teman sebaya di Facebook," tulis Nicole Ellison, asisten pengajar di Michigan State University dalam sebuah blog, berdasarkan hasil survey yang mempelajari hubungan antara edukasi dan Facebook.
"Penggunaan Facebook untuk mendukung proses belajar di dalam dan di luar kelas merupakan sumber daya yang belum dimanfaatkan oleh baik pelajar maupun pengajar," pungkas Ellison sambil berharap Facebook bisa lebih digunakan untuk membantu anak-anak belajar.