Hendardji Pergi Umroh Agar Jadi Gubernur
Berbagai cara dilakukan enam pasang bakal calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarga, agar dapat lolos verifikasi faktual tahap kedua. Mulai dari mendekatkan diri dengan warga, hingga bersifat religius, mendekatkan diri kepada Tuhan.
Seperti dilakukan Hendardji Soepandji, yang merencanakan umroh bersama keluarga supaya bisa lolos verifikasi faktual tahap kedua.
"Insya Allah saya yakin lolos verifikasi tahap kedua. Untuk itu saya akan terus berdoa. Sehabis ini, saya akan berangkat umroh untuk berdoa. Bagaimana pun juga, manusia boleh berjuang, tetapi Tuhan yang menentukan," kata Hendardji usai menyerahkan berkas dukungan berupa KTP tambahan di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta, Jalan Budi Kemuliaan, Jakarta Pusat, Minggu (8/4).
Rencananya, dia akan berangkat umroh bersama keluarga besarnya. Sebab baginya, dukungan keluarga sangat penting dalam menjalani seluruh proses pencalonan dirinya melalui jalur independen. Bukti dukungan keluarga kepada pria yang akrab disapa Bang Adji ini terlihat saat penyerahan berkas dukungan, dirinya didampingi oleh istri dan anak lelakinya ke kantor KPU Provinsi DKI Jakarta.
'Saya ke sini didampingi keluarga. Ini menunjukkan dukungan maksimal dari istri dan anak saya terhadap pencalonan saya sebagai gubernnur DKI Jakarta. Karena dalam menjalani hal ini yang terpenting adalah dukungan dari keluarga," tuturnya.
Dukungan keluarga tersebut dibuktikan istri Hendardji Soepandji, yaitu Ratna Rosita dengan mengingatkannya agar berpuasa malam hari ini, mulai pukul 19.00 wib, untuk menghadapi pemeriksaan kesehatan besok, Senin (9/4).
"Jangan lupa puasa ya Pak… karena besok ada tes kesehatan, dan diharuskan puasa untuk diambil darahnya," ujar lembut Ratna yang ditanggapi dengan senyuman di wajah suaminya.