HNW Janjikan Rp20 Miliar untuk Renovasi GOR
Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Hidayat Nur Wahid (HNW) berjanji akan menyiapkan anggaran sebesar Rp20 miliar dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) untuk merenovasi sedikitnya delapan gelanggang olahraga (GOR) setiap tahun.
Kepada wartawan di Gelanggang Olahraga Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (8/04), cagub dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu mengatakan, saat ini Jakarta memiliki 44 gelanggang olahraga yang tersebar di berbagai wilayah.
"Saya akan merenovasi ke 44 gelanggang tersebut hingga mempunyai standar internasional. Setiap tahunnya saya rencanakan delapan gelanggang yang akan direnovasi selama lima tahun ke depan," ujar Hidayat, yang datang ke GOR untuk bermain bulutangkis bersama beberapa mantan atlet bulutangkis nasional dalam rangka perayaan hari ulang tahunnya ke 52.
Walaupun Jakarta adalah kota metropolitan, Hidayat mengatakan saat ini pemerintah DKI Jakarta belum memiliki sendiri stadiun olahraga kelas dunia.
Kompleks olahraga Gelora Bung Karno di Senayan, Jakarta Selatan, dikelola pemerintah pusat melalui Sekretariat Negara. Sedangkan, Stadion Sepak Bola Lebak Bulus, yang merupakan aset Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sudah diproyeksikan akan jadi stasiun Mass Rapid Transportation (MRT).
"Padahal stadiun dan gelanggang olahraga adalah sarana efektif untuk masyarakat bisa bertemu dan beraktifitas lepas dari segala masalah Jakarta yang dapat memicu tawuran antarwarga," ujar Hidayat.