Kedigdayaan Tuan Rumah Spanyol

Senin, April 30, 2012 0 Comments


Kilas Balik Euro 1964
Selebrasi para pemain Timnas Spanyol usai menjuarai Piala Eropa 1964. (Uefa)
Selebrasi para pemain Timnas Spanyol usai menjuarai Piala Eropa 1964. (Uefa)
Pada penyelenggaraan Piala Eropa kedua ini Spanyol yang menjadi tuan rumah sukses menjadi kampiun di Euro 1964.

Turnamen yang diikuti 29 negara ini - Yunani mengundurkan diri setelah dalam pengundian bertemu dengan Albania. Uni Soviet, Austria dan Luxembourg mendapatkan bye dan langsung melaju ke ronde kedua. 

Seperti halnya penyelenggaraan Euro 1960, pada Euro 1964 ini di masing-masing negara memainkan pertandingan kandang dan tandang hingga semifinal. Negara yang menembus babak semifinal ini yang kemudian berlaga di putaran final. Sementara itu penentuan tuan rumah dipilih dari salah satu dari empat negara tersebut.

Luxembourg menjadi tim pembunuh raksasa di babak kualifikasi. mereka berhasil menyisihkan Belanda dengan skor agregat 3-1 (1-1 dan 2-1) kemudian berhasil mengimbangi Denmark, 3-3 dan 2-2. Sayangnya dalam babak replay, Luxembourg harus mengakui keunggulan Denmark dengan skor 1-0. 

Hasil tersebut membuat Denmark ikut lolos menggenapi Uni Soviet, Spanyol dan Hungaria di Euro 1964.

Di putaran final Uni Soviet mengalahkan Denmark 3-0 di Barcelona. Sementara itu Spanyol menundukkan Hungaria dengan skor 2-1 lewat babak perpanjangan waktu. 

Kendati pada Euro 1960, Spanyol memutuskan mundur karena tak ingin bertemu Uni Soviet, kali ini pemerintahan Jenderal Franco mengizinkan La Furia Roja bertarung melawan Tim Beruang Merah.

Di hadapan lebih dari 79 ribu penonton di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pertarungan menarik dan memikat tersaji pada partai puncak. Tuan rumah Spanyol menantang juara bertahan Uni Soviet di partai puncak.

Pertandingan baru berjalan enam menit, tuan rumah sudah unggul lewat gol dari Jesus Maria Pereda. Menerima umpan dari silang dari Luis Suarez, Pereda sukses menjebol gawang Rusia yang dikawal kiper legendaris Lev Yashin. 

Tapi tak butuh waktu lama bagi Soviet untuk menyamakan kedudukan. Dua menit berselang, gawang Spanyol dijebol Galimzian Khusainov.

Spanyol memastikan gelar juara Piala Eropa untuk pertama kali enam menit menjelang bubaran. Gol dari Marcelino Martinez diawali dari pergerakan Suarez kali ini dari sayap kiri. Bahkan Yashin yang sudah berusia 34 tak mampu untuk menghalau bola yang mengarah ke tiang dekat, 2-1 bagi Spanyol.

Juara: Spanyol
Peringkat 2: Uni Soviet
Peringkat 3: Hungaria
Peringkat 4: Denmark

Top Skorer
7 - Ole Madsen (Denmark)
4 - Amancio Amaro (Spanyol), Victor Ponedelnik (Uni Soviet), Ferenc Bene (Hungaria), 
3 - Marcelino Martinez (Spanyol)

Negara penyelenggara: Spanyol
Waktu penyelenggaraan:  17 Juni -  21 Juni 1964
Peserta: Uni Soviet, Hungaria, Denmark, Spanyol
Kota penyelenggara: Barcelona, Madrid

Tim terbaik Euro 1964:
Formasi (2-3-5)
Kiper:
 Lev Yashin (Uni Soviet)
Belakang: Feliciano Rivilla (Spanyol), Dezso Novak (Hungaria), 
Tengah: Ignacio Zoco (Spanyol), Fernando Olivella (Spanyol), Amancio Amaro (Spanyol), 
Depan: Ferenc Bene (Hungaria), Valentin Ivanov (Uni Soviet), Jesus Maria Pereda (Spanyol), Luis Suarez (Spanyol), Florian Albert (Hungaria)
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.