Mega Ingin Banyak Kaum Perempuan 'Nyapres'
Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri berharap, banyak kaum wanita menjadi kandidat presiden pada pemilu mendatang.
"Saya sangat berkeinginan kaum perempuan itu banyak yang bisa menjadi kandidat," ujar Megawati kepada wartawan usai peringatan HUT Kartini, di Jakarta, Sabtu (21/4).
Hal itu, terang Megawati, sangat penting, karena menjadi penanda titik balik bagi politik nasional yang masih didominasi laki-laki.
Bagi Megawati, perempuan harus berani berjuang tanpa berusaha menunggu lingkungannya memberi ruang dan kesempatan.
Sementara itu, terkait Puan Maharani, yang kini digadang-gadang sebagai capres PDIP pada pemilu mendatang, Megawati menjawab diplomatis. Menurutnya, peluang Puan cukup terbuka. Namun, Puan bukan satu-satunya calon.
"Tentu seorang ibu memiliki harapan bagi anaknya yang terbaik. Tapi saya harus juga mengatakan, bukan Mbak Puan satu-satunya sebagai harapan," kata Megawati.