PAN Pertahankan Pola Rekrutmen Caleg Artis

Selasa, April 10, 2012 0 Comments



Wakil Ketua Fraksi PAN, Viva Yoga Mauladi
Wakil Ketua Fraksi PAN, Viva Yoga Mauladi (sumber: Antara)
Dan akan mengombinasikannya dengan sejumlah tokoh masyarakat.

Partai Amanat Nasional (PAN) berencana tetap akan merekrut sejumlah  artis untuk menjadi calon legislatif dalam pemilu 2014 nanti. 

Selain itu partai tersebut akan  mengombinasikannya dengan merekrut sejumlah tokoh masyarakat.
 
Demikian yang dikemukakan oleh Wakil Ketua Fraksi PAN, Viva Yoga Mauladi, kepada wartawan di Gedung DPR, Jakarta, Senin (9/4).
 
Dia menjelaskan bahwa pada pemilu 2009 lalu, PAN merekrut 21 orang artis  sebagai caleg, atau 3,4 persen dari jumlah keseluruhan caleg yang  diajukan partai itu.
 
Viva mengatakan, pada waktu rekrutmen, mereka diwajibkan ikuti pendidikan politik yang  dibimbing lembaga konsultan politik, Charta Politika.
 
"Untuk 2014, kami juga masih akan utamakan kader partai. Tapi kami juga  berikan ruang ke tokoh masyarakat, tokoh agama atau jalur profesional  seperti pengusaha maupun artis. Tetapi porsi mereka kecil," imbuhnya.
 
Dengan demikian, dia menegaskan PAN masih akan tetap merekrut artis, tapi fokusnya akan dilebarkan demi mendapat caleg dari kalangan tokoh  masyarakat yang bersimpati ke PAN.
 
"Kalau menurut saya, bisa jadi justru jumlah artis di kami bertambah.  Misalnya ada artis Hengky kurniawan yang baru saja masuk PAN," kata Viva.

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.