10 yang Dibutuhkan Perempuan untuk Keseimbangan Hidup
Meski sekarang sudah ada banyak informasi mengenai bagaimana cara terbaik untuk menjalani hidup dengan bahagia, sehat, dan sebagainya. Sejujurnya, saking banyaknya tips, kadang sulit untuk mencobanya.
Namun, tetap, keseimbangan hidup butuh upaya keras, terutama perempuan. Berikut ini adalah 10 hal yang dibutuhkan perempuan untuk mencapai keseimbangan hidup dan bahagia:
1. Seks
Riset menunjukkan, kehidupan seks aktif bisa mengurangi depresi dan kekhawatiran. Ditambah lagi, bercinta bisa meningkatkan kepercayaan diri, mengurangi stres, meningkatkan kualitas tidur, dan meningkatkan sistem imun tubuh secara keseluruhan. Lebih lanjut, ketika mencapai orgasme, akan ada aliran oksitosin (hormon yang membuat perasaan terikat) yang membuat efek amnesia sedikit hingga sekitar 5 jam.
2. Tidur
Tidur punya pengaruh besar pada kesehatan seseorang secara keseluruhan, termasuk kehidupan berpasangan. American Sleep Association mengatakan, kebanyakan studi menjelaskan, kekurangan tidur bisa berbahaya. Orang-orang yang kekurangan tidur ketika dites menggunakan simulator menyetir atau menggunakan tugas koordinasi tangan dan mata menunjukkan hasil lebih parah dari orang yang sedang mabuk.
3. Olahraga
Olahraga atau melakukan aktivitas untuk meningkatkan detak jantung dan berkeringat adalah hal yang penting untuk meningkatkan performa otak. Berlatih olahraga yang rutin meningkatkan performa otak dengan mengurangi stres, meningkatkan mood, dan menajamkan intelektual.
4. Hubungan erat
Manusia adalah mahluk sosial yang membutuhkan hubungan positif dan hubungan erat. Hubungan yang sehat membantu meningkatkan kepercayaan diri dan kemampuan untuk bertahan hidup. Jadi, bila Anda sedang berada dalam sebuah hubungan yang sehat, penuh cinta, dan stabil, hal itu bisa membantu mengubah hal negatif dalam otak untuk mengubah sifat yang paling terlihat.
5. Menstimulasi aktivitas mental
Sama seperti olahraga dan tidur bisa membangun tembok dalam otak, juga bisa menstimulasi otak. Bisa lewat pekerjaan dan hobi kreatif, menggunakan otak untuk mencapai tugas spesifik tak hanya membantu sel-sel otak terhubung dengan cara yang dalam, tetapi juga membantu seseorang merasa menjadi orang yang utuh.
6. Waktu bermain
Tak hanya anak-anak yang butuh waktu untuk bermain, orang dewasa juga perlu waktu bermain. Memberikan diri waktu untuk kreatif, spontan, serta mengalami hal-hal yang baru dan inovatif adalah hal yang paling penting terhadap semangat hidup dan memberi perasaan keseimbangan hidup.
7. Sentuhan fisik
Tidak hanya masalah seks, tetapi sentuhan berupa pelukan, sentuhan di lengan juga adalah hal penting. Manusia terlahir butuh sentuhan. Jika bayi atau anak tidak cukup disentuh atau dipeluk, ia akan kesulitan untuk bertahan. Sentuhan aman, nyaman, dan hangat bisa mengeluarkan oksitosin, juga menurunkan level hormon stres, kortisol. Sebagai efeknya, tubuh bisa memberikan sentuhan dukungan dan seakan mengatakan "Saya ada di sini untukmu".
8. Komunitas
Seperti anak-anak, kita semua butuh komunitas, yang membuat kita merasa menjadi bagian dari sesuatu. Kita semua adalah mahluk sosial, hingga nilai diri kita diperkuat dengan dukungan oleh tim, suku, perkampungan, grup, dan lainnya. Menjadi bagian dari sebuah komunitas membagi ketertarikan (pekerjaan, gereja, mesjid, klub olahraga, dan sebagainya) adalah hal yang memberi makna pada hidup.
9. Waktu untuk mengisi ulang daya
Sama seperti baterai, manusia juga butuh isi ulang daya dengan cara non-stimulasi. Melakukan hal-hal yang paling disukai di waktu senggang adalah hal penting dalam hidup, tetapi tentu butuh proporsi, tidak bisa juga setiap hari hanya bersantai.
10. Mengobservasi ego
Artinya, mengambil waktu untuk memahami dan mengobservasi diri. Seseorang butuh waktu untuk bisa terkoneksi dalam diri secara emosional, fisik, dan mental. Tanpa koneksi dengan diri sendiri, menjalani hidup yang lebih memuaskan adalah hal yang mustahil.