Bursa Asia Dibuka Bervariasi
Bursa Asia pada perdagangan hari ini bergerak bervariasi.
Di Korea, Indeks Kospi pada pukul 09.46 AM waktu Korea dibuka melemah tipis 0,1 persen. Meski demikian saham unggulan Korea Electric Power Corp mengalami tekanan jual turun 3,1 persen. Korea Electric merupakan perusahaan pemasok hampir seluruh pembangkit di negara tersebut setelah perusahaan etrsebut meminta kenaikan harga energi kepada pemerintah sebesar 13 persen.
Sementara saham Shinhan Financial Group Co menguat 3 persen mencapai 40.800 won. Pada kuartal I-2012, laba perusahaan turun menjadi 826 miliar won dari 924 miliar won.
Hari ini bursa Jepang libur memperingati constitution memorial day. Sebelumnya bursa Jepang ditutup menguat dipicu sentimen positif indeks manufaktur Amerika Serikat (AS).
Indeks manufaktur AS bulan April sebesar 54,8 poin atau tertinggi sejak Juli 2011 yang sebesar 55,3 poin, meningkatkan optimisme terhadap pemulihan ekonomi AS sebagai perekonomian terbesar dunia.