Di Balik Fakta Negatif Tentang Lady Gaga

Sabtu, Mei 26, 2012 0 Comments



Penyanyi pop asal Amerika Serikat,  Lady Gaga saat tiba di kota Bangkok, Thailand. FOTO: EPA
Penyanyi pop asal Amerika Serikat, Lady Gaga saat tiba di kota Bangkok, Thailand. FOTO: EPA
"Jangan memandang seseorang dari kulit luarnya saja, tapi lihatlah lebih mendalam lagi." 

Pepatah tersebut seakan-akan ingin digambarkan pihak Big Daddy dalam jumpa pers tentang sosialisasi tata cara konser Lady Gaga di Indonesia.

Penyanyi yang dijuluki 'Mother Monster' oleh para penggemarnya itu memang disebut-sebut sebagai sosok pemuja setan dan menistakan agama dalam syair lagunya. 

Tidak hanya itu, Lady Gaga yang selalu tampil nyentrik dengan busana-busana yang nyeleneh, juga dituding sebagai penyanyi pengumbar syahwat dalam aksi panggung dan video klipnya. 

Meski dilindas oleh komentar dan tuduhan negatif, namun Lady Gaga tetap dianggap sebagai sosok yang memiliki jiwa sosial yang tinggi oleh para penggemarnya. Dalam kesempatan jumpa pers Jumat (25/5), pihak promotor juga membeberkan hal tersebut, agar masyarakat tidak menilai sisi negatif seorang Lady Gaga saja, namun dapat melihat lebih objektif atas aktivitas Lady Gaga selain sebagai seorang penyanyi kontroversial.

"Yang pasti Lady Gaga itu penyanyi yang punya prestasi. Sebab jarang sekali di usia yang masih muda, seorang penyanyi bisa meraih lima Grammy Award," ujar Arif Romadhoni, humas Big Daddy.

Lady Gaga memang masih tergolong muda. Saat ini, salah satu penyanyi yang berpengaruh dalam industri musik dunia tersebut masih berusia 26 tahun.

Arif juga tidak menutup mata, jika Lady Gaga kerap menuai kontroversi di beberapa belahan dunia. Bahkan di Amerika, negara asal Lady Gaga, ia kerap menerima tentangan dan kritikan atas penampilan dan perilakunya.

"Album Lady Gaga jika diperhatikan, sebenarnya merupakan gambaran kekuatan doa dari seorang hamba kepada Tuhannya," terang Arif seakan ingin mengkoreksi tentang anggapan Lady Gaga sebagai pemuja setan.

"Perhatikan lebih dalam lagi lirikilirik lagunya. Dapat disimpulkan bahwa kita semua sebagai manusia harus bisa menerima anugerah Tuhan tanpa harus menjadi orang lain. Seperti dalam  I'm Beautiful on My Way. Dia sangat tahu, dengan menjadi diri sendiri akan menjadi lebih cantik tanpa cela," terang Arif panjang lebar.


Kontroversi lagu Judas

Salah satu lagu Lady Gaga yang menjadi pembicaraan publik dunia adalah 'Judas'. Disebut-sebut lirik lagu tersebut telah menistakan salah satu agama yang mencederai keyakinan agama tersebut.

"Judas kalau dari paparan profesor Bryan King,  ahli filsafat dari Cambridge, liriknya mengandung unsur metafora, perjalanan kisah cinta Lady Gaga dengan kekasih dan rasa sayangnya terhadap mantan pacar meski berulang kali dikecewakan. Itu digambarkan melalui lirik Judas," terang Arif mengutip referensi yang ia ketahui.

Selain itu, Arif juga menggambarkan, jika penyanyi bernama lengkap Stefani Joanne Angelina Germanotta tersebut tercatat memiliki sifat sosial dan kemanusiaan yang tinggi.

"Contohnya ia memberikan sumbangan dari penjualan tiket 'Monster Ball 2011' untuk rekonstruksi gemba di Haiti. Ia juga menggalang dana bagi korban gempa dan tsunami di Jepang. Lady Gaga juga tidak malu berjualan gelang dan sangat perhatian dengan penderita HIV. Tidak hanya melalui konser, ia juga bekerjasama dengan perusahaan kosmetik yang sebagian hasil penjualannya disumbangkan untuk kegiatan kemanusiaan dan sosial," beber Arif.

"Bersama ibunya, tahun 2011 Lady Gaga mendirikan yayasan 'Born This Way', ditujukan untuk memberikan konseling kepada anak-anak yang menjadi korban bullying agar dapat percaya diri demi kemajuan mereka," imbuh Arif bersemangat.
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.