Ini Dia Skuad Inter Milan yang Datang ke Jakarta

Selasa, Mei 22, 2012 0 Comments




Diego Milito (Inter Milan).
Diego Milito (Inter Milan). (sumber: AFP)
Sebagian besar pemain asal Brazil dan Argentina ikut di rombongan Inter Milan kali ini.

Klub raksasa asal Italia, Inter Milan, pekan ini berkunjung ke Jakarta dan akan menjalani serangkaian acara, termasuk pertandingan eksibisi. Dua calon lawan pertandingan eksibisinya yang telah disiapkan adalah tim Liga Selection dan U-23 Selection.

Kedatangan Inter Milan ke Jakarta setelah kompetisi Serie A berakhir ini, memang tidak bisa selengkap sebagaimana saat mereka berkompetisi. Sebab, selain ada pemain yang cedera, beberapa nama antara lain juga sudah harus memperkuat timnas negaranya menuju Euro 2012.

Walau begitu, skuad yang dibawa Inter Milan tetap saja penuh dengan nama-nama besar. Terutamanya adalah dari belahan benua Amerika, dari Brazil dan Argentina, dua negara yang para bintangnya memang banyak menghuni skuad Inter.

Siapa saja pemain yang dibawa tim berjulukan Nerazurri itu ke Jakarta? Berikut ini daftarnya :

Kiper:
1 Julio Cesar
12 Luca Castellazzi
21 Paolo Orlandoni

Belakang:
2 Ivan Cordoba
4 Javier Zanetti
13 Maicon
24 Paolo Hernan Dellafiore
25 Walter Samuel
34 Cristiano Biraghi
42 Jonathan

Tengah:
17 Angelo Palombo
18 Andrea Poli
19 Esteban Cambiasso
29 Coutinho
48 Lorenzo Crisetig
53 Luca Tremolada

Depan:
7 Giampaolo Pazzini
22 Diego Milito
81 Samuele Longo
96 Giovanni Terrani
 


Follow Da Vina News on 
Twitter, become a fan on Facebook
Stay updated viaRSS

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.