Ini Janji Menakertrans di Hadapan Ribuan Buruh

Selasa, Mei 01, 2012 0 Comments



Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar.
Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar. (sumber: Antarafoto)
"Pada dasarnya pemerintah sama sekali tidak suka dengan sistem outsourcing dan berharap tidak ada sistem kerja dengan cara itu. Pemerintah akan super ketat mengawasi penerapan sistem outsourcing,  karena sebenarnya sistem itu menyengsarakan rakyat."

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menekertrans), Muhaimin Iskandar, berjanji di hadapan ribuan buruh yang berunjuk rasa di kantor Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans), Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (1/5). 

Sebelumnya, para demonstran yang membanjiri gedung Kemenakertrans datang untuk menuntut sejumlah hal. Di antaranya mendesak pemerintah memerhatikan nasib buruh, meningkatkan upah dan kesejahteraan, serta penghapusan outsourcing. Juga penghentian pemberangusan serikat pekerja dan perlindungan terhadap pekerja migran Indonesia di luar negeri.
 
Diberondong orasi, Muhaimin pun langsung keluar dari dalam gedung. Ia langsung menyambut tuntutan dengan janji. Janji manis, untuk meningkatkan kesejahteraan para buruh. 

"Perjuangan buruh sama dengan perjuangan pemerintah. Karena itu, pemerintah akan bahu membahu menyejahterakan pekerja dan buruh," ujar Muhaimin dalam orasinya di depan ribuan pendemo yang memadati halaman kantor Kemnakertrans.
 
Menurutnya, pemerintah dan buruh tidaklah berbeda. Bahkan, keduanya adalah rekan dalam bekerja sama. Sehingga, pemerintah, pekerja dan pengusaha, harus menyatukan kekuatan untuk memerjuangkan apa yang menjadi perjuangan bersama.
 
"Pada dasarnya pemerintah sama sekali tidak suka dengan sistem outsourcing dan berharap tidak ada sistem kerja dengan cara itu. Pemerintah akan super ketat mengawasi penerapan sistem outsourcing,  karena sebenarnya sistem itu menyengsarakan rakyat," janji Muhaimin.
 
"Semua mengakui, outsourcing menyengsarakan para pekerja. Outsourcing harus tidak dilaksanakan secara membabi buta dan mengsangsarakan. Kita sepakat pengawasan dan penegakan hukum harus dilakukan secara betul oleh pengawas ketenagakerjaan secara maksimal," ucap Muhaimin
 
Pemerintah, pekerja dan pengusaha, kata Muhaimin, harus bersatu karena semua sama satu visi untuk tujuan mensejahterakan buruh dan masyarakat Indonesia.
 
Dalam kesempatan itu, Muhaimin juga mengucapkan selamat Hari Buruh kepada seluruh pekerja Indonesia.  "Saya mengucapkan selamat Hari Buruh untuk saudara-saudaraku,   sahabat-sahabatku para buruh se-Indonesia. Selamat melaksanakan Hari Nuruh Internasional. Kita jadikan momentum peringatan Hari Buruh sebagai kebersamaan kita untuk berjuang mewujudkan kesejahteraan, kemakmuran para buruh dan pekerja Indonesia," kata Muhaimin.
 

DAVINA NEWS

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

Tentang DaVinaNews.com

Davinanews.com Diterbitkan oleh Da Vina Group Davinanews.com adalah situs berita dan opini yang memiliki keunggulan pada kecepatan, ketepatan, kelengkapan, pemilihan isu yang tepat, dan penyajian yang memperhatikan hukum positif dan asas kepatutan Davinanews.com memberikan kesempatan kepada para pembaca untuk berinteraksi. Pada setiap berita, pembaca bisa langsung memberikan tanggapan. Kami juga menyediakan topik-topik aktual bagi Anda untuk saling bertukar pandangan. Davinanews.com menerima opini pembaca dengan panjang maksimal 5.000 karakter. Lengkapi dengan foto dan profil singkat (beserta link blog pribadi Anda). Silakan kirim ke email: news.davina@gmail.com.