Thailand Sediakan Tablet Gratis untuk Pelajar SD
Thailand menandatangani menandatangai kontrak jutaan dollar, Kamis (10/5), untuk membeli ratusan ribu unit tablet buatan China yang akan digunakan bagi anak-anak sekolah dasar di negeri Gajah Putih itu.
Langkah itu merupakan bagian dari pemenuhan janji Partai Puea Thai yang dipimpin oleh Yingluck Shinawatra, yang pada kampanye pemilihan umum tahun lalu menjanjikan akan memberikan komputer gratis kepada jutaan pelajar di negeri itu.
Menteri Informasi dan teknologi komunikasi Thailand, Anudit Nakornthap menandatangai kontrak itu dengan Shenzhen Scope Scientific Development Co Ltd, salah satu dari empat perusahaan teknologi yang direkomendasikan oleh pemerintah China.
"Gelombang pertama akan terdiri dari 400.000 tablet, bernilai sekitar $32,8 juta, akan segera dikirim dalam 60 hari ke depan," kata Nakornthap dalam pernyataan tertulis.