Timses Hidayat Absen di Pengumuman Calon Gubernur DKI
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta telah menggelar Pengumuman Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta 2012 yang memenuhi persyaratan. Sedianya, acara pengumuman dilaksanakan pukul 14.00, namun dimulai telat 20 menit, menunggu kehadiran tim sukses. Akhirnya acara dimulai tanpa kehadiran tim sukses Hidayat-Didik.
Molornya pengumuman bakal calon menjadi calon, dikarenakan dari enam pasangan bakal calon yang mendaftarkan diri, baru lima tim sukses bakal calon yang hadir di KPU. Kelima tim sukses tersebut adalah Alex Noerdin-Nono Sampono, Faisal Basri-Biem Benyamin, Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli dan Hendardji Soepanji-Ahmad Riza dan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama.
Setelah mengabsen satu persatu kehadiran tim sukses bakal calon, Ketua Pokja Pencalonan KPU, Jamaluddin, mengatakan tim sukses Hidayat Nurwahid-Didik Rachbini belum datang. Melihat hal itu, Jamaluddin meminta petugas KPU untuk menelepon tim sukses bakal calon yang diusung PKS.
"Tim sukses Hidayat-Didik belum ada. Tolong dihubungi mereka untuk segera datang," kata Jamaluddin.
Setelah ditelepon tak ada kejelasan kehadiran tim sukses Hidayat-Nurwahid, maka Ketua KPU Provinsi DKI Dahliah Umar memutuskan pengumuman dimulai tanpa menunggu kehadiran tim sukses Hidayat-Nurwahid.