Total Hadiah "Tour de Singkarak 2012" Rp 1 Miliar
Kejuaraan balap sepeda internasional Tour de Singkarak (TdS) 2012 di Sumatera Barat (Sumbar), pada 4-10 Juni mendatang, akan menyediakan total hadiah senilai Rp1 miliar (satu miliar rupiah).
"Tahun lalu, hadiah yang diberikan hanya Rp250 juta. Dan pada 2012, total hadiah yang diperebutkan menjadi satu miliar rupiah, serta dilakukan penambahan dua rute baru sehingga total daerah yang dilewati menjadi 14 daerah," ungkap Kepala Biro Humas Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumbar, Surya Budhi, didampingi Kepala Kantor Komunikasi dan Informatika Kota Padang, Ali Basar, di Hotel Aliga Padang, Selasa (1/5).
Surya menyebutkan, hingga saat ini, peserta yang telah mendaftar untuk TdS 2012 tercatat berasal dari 17 negara, dengan akan diikuti oleh 11 tim pebalap nasional. Untuk itu katanya, penyelenggara sangat berharap dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Sumbar, agar kejuaraan itu berjalan dengan sukses, mengingat manfaat yang diperoleh cukup besar secara ekonomi.
"Acara ini merupakan kesempatan kita untuk bisa mempromosikan pariwisata Sumbar terhadap dunia luar, dan ke depan bisa meningkatkan kunjungan wisatawan ke Sumbar," katanya.
Surya pun mengatakan bahwa memang pada hari pelaksanaan kejuaraan itu, masyarakat akan sedikit terganggu aktivitasnya di jalan, akibat kemacetan yang ditimbulkan. "Namun, kita harus mengubah persepsi, mengingat manfaat dari acara ini lebih besar, sementara kalau ada yang mengalami kemacetan hanya satu jam," ucapnya.
Sementara itu, Ali Basar mengatakan bahwa Kota Padang pada pelaksanaan TDS 2012 ini akan menjadi lokasi garis finish. Sedangkan terkait persiapan kondisi jalan yang bakal dilalui peserta, ia mengaku optimis satu minggu sebelum pelaksanaan acara, semuanya akan rampung.
Pemkot Padang sendiri, menurut Ali, telah berkoordinasi dengan kepolisian dan Dinas Perhubungan, untuk pengaturan arus lalu lintas terkait pelaksanaan kejuaraan tersebut. Ia pun turut mengimbau masyarakat untuk meramaikan acara tersebut, apalagi karena pelaksanaannya bertepatan dengan hari Minggu, sehingga khalayak sekaligus bisa menjadikannya sebagai sarana hiburan.
Dijelaskan bahwa dalam ajang kali ini, para pebalap akan menempuh sebanyak delapan etape berjarak total 800 kilometer, yang melewati 14 kabupaten dan kota. Para pebalap akan memulai perlombaan di Kota Sawahlunto dan berakhir di Kota Padang.